Indeks

BPJN III Padang Siagakan 17 Posko Untuk Arus Mudik Lebaran 2018

Padang – Kementrian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) III Padang turut dalam mensukseskan kegiatan mudik lebaran tahun 2018.

Peranan yang diberikan yakni mendirikan posko sebanyak 17 titik dengan menempatkan puluhan personil dari H-10 hingga H+10 lebaran. Setiap posko dilengkapi dengan alat berat serta bisa diakses dengan google map.

“Kita mendirikan posko ini untuk bersiaga mengantisipasi terjadinya longsor di sepanjang jalur mudik lebaran di Wilayah Sumbar,”Ucap Kepala BPJN III Sumbar Ir.Syaiful Anwar MT ketika memberikan paparan dihadapan Komisi V DPR RI baru baru ini.

Ikut Mendampingi Kepala BPJN III Padang, Kasatker PJN I Sumbar Feri Sutimarjaya, Kasatker PJN II Sumbar Agung Setyawan, Kasatker P2JN Sumbar Endro Kusmojoyo.

Dikatakan Syaiful Anwar, puluhan alat berat juga di siagakan untuk mengantisipasi hal tersebut. Jenis alat berat yang disiapkan diantaranya wheel loader, excavator, backhoe loader, motor grader, truk, crane dan dumptruk.

Untuk posko yang didirikan,dikatakan Syaiful berada di tempat strategis yang mudah dijangkau apabila terjadi bencana longsor, sehingga dapat direspon dengan cepat jika bencana terjadi, agar arus mudik tak terganggu.

Ia mencotohkan posko yang didirikan oleh BPJN III Padang diantaranya untuk ruas jalan Padang – Pekanbaru berada di titik Jalan Silaiang Kota Padang Panjang dan di Kelok 9 Kabupaten 50 Kota.

Untuk jalur mudik Padang – Dharmasraya didirikan posko di Lubuk Selasih Kabupaten Solok.

Sementara kondisi jalan nasional Sumbar dijelaskan Syaiful dalam kondisi mantap. Ruas tersebut bisa dilalui sebagai jalur mudik Lebaran tahun ini, dengan kondisi jalan 90 persen dari total ruas 1448 km.(ridho)

Exit mobile version