Indeks

Sebelas Tim U-40 Berebut Piala Indra Dt Rajo Lelo

Padang – Dengan tema turnamen badunsanak Parak Laweh U-40 tahun, sebelas tim sepakbola siap tempur berebut Pala Indra Dt Rajo Lelo mulai Selasa, 5 Februari 2019 di lapangan sepakbola Parak Laweh Kota Padang.

Ke-sebelas tim adalah Rajawali FC, Caniago FC, Parak Laweh, Gaung Putra, Opel. PSGS Gunung Pangilun, Sibuan FC, Cahaya Motor, Statika FC, Kinantan FC dan AFZ FC, akan bermain di babak penyisihan yang terbagi ke dalam tiga grup.

Hal Itu disampaikan oleh Yulius Dede selaku Ketua Pelaksana Indra Dt Rajo Lelo Cup 2019 dalam sesi keterangan pers resminya, Minggu (3/2/2019).

Yulius Dede menjelaskan tujuan diselenggarakannya hajatan usia lanjut itu guna mengakomodir silahturahmi pecandu sikulit bundar yang masih getol menyalurkan hobi mereka. Tapi tanpa melupakan aturan-aturan dalam regulasi sepakbola itu sendiri.

“Turnamen ini murni untuk silahturahmi pesepakbola-pesepakbola masa lalu Sumatera Barat dan Kota Padang. Makanya kita buat tema Badunsanak Parak Laweh U-40 Tahun. Cuma kita menata turnamen dengan patokan regulasi. Dari administrasi pemain yang tertib hingga sisi teknis pertandingan yang teratur sampai akhir turnamen,” katanya.

Diluar itu, Dede menyebutkan setiap turnamen tentu ada muaranya bagi pemenang. Dan mengingat Indra Dt Rajo Lelo merupakan Ketua PSSI Sumbar maka tepat sekali apreasiasi untuk tim-tim pemenang berupa piala darinya.

Serupa yang dibenarkan Indra Dt Rajo Lelo yang turut hadir mendampingi Yulius Dede memberikan keterangan pers, menyatakan keterlibatan dirinya ikut berpartisipasi dalam penyelenggaraan turnamen sepakbola badunsanak Parak Laweh U-40 tahun karena melihat semangat tinggi banyaknya mantan-mantan pemain yang masih intens bermain.

“Agenda resmi PSSI, kita sudah menyelesaikan semuanya. Dari kompetisi Liga 3, Piala Soeratin U-17 dan U-15 yang berujung ke putaran nasional telah selesai di musim 2018. Untuk mengisi kekosongan awal tahun 2019, teman-teman pengurus Asprov PSSI Sumbar beInisiatif adakan turnamen ini. Memang bukan kalender resmi PSSI Sumbar. Tapi saya lihat tujuannya bagus bagi sepakbola lingkungan PSSI. Pertama, mengajak penyelenggaraan tertib aturan dengan regulasi,” terang Indra Dt. Rajo Lelo.

“Kemudian di lapangan nanti akan memperbanyak pertemuan-pertemuan kita (PSSI Sumbar) dengan senior-senior pesepakbola Sumbar dan Kota Padang ini. Akan ada ruang diskusi-diskusi dan masukan-masukan yang diberikan mereka untuk kemajuan PSSI Sumbar kedepannya,” tambahnya.

Terakhir, Ketua Badan Kehormatan DPRD Sumbar ini berharap turnamen badunsanak Parak Laweh U-40 berjalan lancar, aman dan sesuai harapan bersama.

“Antusias turnamen-turnamen U-40 tahun yang marak di Sumatera Barat kita harapkan ikut mewarnai kemajuan PSSI Sumbar,” tutupnya.

Turnamen badunsanak Parak Laweh U-40 Tahun menggunakan sistim setengah kompetisi di fase penyisihan grup. Juara dan runner-up lanjut ke fase gugur 6 Besar.

Di fase gugur, ada 2 tim yang akan menghuni slot bye. Sedangkan 4 tim lagi saling bertemu. Ke-4 EMpat tim tersisa melaju ke semi final.

Terkait 2 slot menang bye, seluruh manager tim telah menyepakati saat manager meeting dan drawing group. Kamis (31/1) lalu. Hasil pengundian grup, otomatis turut menyegel posisi tersebut di fase gugur itu,

Pembagian Grup :
GRUP A : Rajawali, Caniago FC, Parak Laweh, Gaung Putra
GRUP B : Opel, PSGS Gunung Pangilun, Siuban FC, Cahaya Motor
GRUP C : Statika FC, Kinantan FC, AFZ FC

Exit mobile version