Raut wajah haru menggambarkan gurat kesedihan yang gamang akan perpisahan. Ada sendu tak terkata ada bahasa penuh makna namun semua sadar berpisah bukanlah bercerai, semua berjalan demi tujauan akan sebuah pengabdian. Nuansa ini terpampang jelas dari seluruh jajaran dan staf Balai Wilayah Sungai (BWS) Sumatera V pada kegiatan pisah sambut dari Maryadi Utama ST.MSi kepada Dian Kamila ST.MT Rabu (24/6).
Kesedihan mendalam sangat dirasakan dari seluruh staf, mengingat pembinaan dan pengayoman yang telah dilakukan Maryadi Utama selama bertugas tiga tahun tiga bulan di Sumatera Barat, sangat membekas di hati sanubari mereka.
Sebagaimana diketahui, Dian Kamila jabat Kepala BWS Sumatera V menggantikan Maryadi Utama pada pelantikan dilaksanakan di Auditorium Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Senin (22/6) lalu bersamaan dengan 489 pejabat Eselon III lainnya.
Danwismai yang didaulat mewakili staf BWS Sumatera V mengucapkan banyak terimakasih kepada Maryadi Utama sembari mendoakan semoga sukses di BWS Bali Penida. Berkat pemberian segenap ilmunya kepada semua staf, semua pekerjaan bisa terlaksana dengan baik.
“Pak Maryadi bukan hanya sebagai pemimpin, namun juga sebagai orangtua yang senantiasa mengayomi kami semua sampai kebawah. Kami juga ucapkan selamat pulang kampung Ibu Dian Kamila, semoga pembangunan infrastruktur Sumbar lebih sukses lagi,” Ucap Danwismai yang juga Kepala SNVT PJPA IAKR sambil menampakkan wajah sedih.
“Saya bertugas disini dari 17 Maret 2017 dan berakhir hari ini 24 Juni 2020. Sungguh rasa kekeluargaan serta kerjasama disini sangat bagus,”ucap Maryadi sesenggukan didampingi Ibu Juarsih Maryadi.
Maryadi juga sempat sebutkan, untuk tugas yang belum diselesaikan adalah pekerjaan Batang Sinamar yang sangat alot pembebasan lahannya. Sudah beberapa kepala balai belum mampu selesaikan, namun tahun ini ditargetkan rampung.
Dian Kamila dalam sambutannya juga berjanji akan melanjutkan suksesi yang sudah dicapai dimasa kepemimpinan Maryadi Utama. Karena mayoritas pekerjaan di BWS Sumatera V diselesaikan semua.
Dian Kamila meminta juga kepada seluruh staf untuk selalu menjaga kekompakan dan silaturahim yang selama ini sudah terangkai. (edY)