Najwa Shihab : Mari Manfaatkan Dana Desa Dengan Mendirikan Rumah Baca

FB_IMG_1542084857783

Batusangkar – Presenter kondang televisi Nasional Najwa Shihab, singgung soal dana desa yang dikucurkan Pemerintah Pusat ke daerah-daerah di seluruh Indonesia termasuk di Tanah Datar.

“Saat ini dana desa cukup besar, alangkah baiknya itu tidak semua dipergunakan ke fisik atau infrastruktur semata, namun mari para penggiat literasi bermusyawarah di nagari, agar bisa memanfaatkan dana desa untuk mendirikan taman bacaan atau semacamnya,” kata Najwa.

Hal itu dikatakannya, pada saat talkshow bertajuk Peningkatan Gemar Membaca, bertemakan, “Dengan Membaca Kita Wujudkan Masyarakat Madani, Sejahtera dan Berbudaya,” Senin (12/11) di hadapan Wakil Bupati Zuldafri Darama, Ketua TP PKK yang Duta Baca Tanah Datar Ny. Emi Irdinansyah, Sekda Hardiman,Jajaran Pemerintah Daerah Kabupaten Tanah Datar, Camat, Wali Nagari, guru dan ratusan pelajar di Aula Kantor Bupati setempat.

Menurutnya infrastruktur penting, “jembatan harus dibangun, gedung sekolah diperbaiki begitu juga berbagai fasilitas umum lainnya, namun dana desa yang cukup banyak ini marilah juga dialokasikan untuk kegiatan literasi, karena berkahnya tentu juga bagi generasi milenia ke depan,” ucapnya.

Kalau bicara pendidikan memang tidak bisa dilihat hasilnya satu, dua, tiga hingga empat tahun ke depan, namun ini jangka panjang dan anak cucu kita yang akan merasakannya nanti, sebut puteri kedua mantan Menteri Agama Era Kabinet Pembangunan VII Quraish Shihab itu.

Dia katakan jika berinvestasi itu tentu harus dimulai saat ini. Jika itu dilakukan di desa-desa (nagari) hingga unit terkecil di pelosok negeri dialokasikan dana untuk kebutuhan buku dan literasi, maka masyarakat pun akan merasakan manfaatnya.

Najwa sebagai pribadi yang gemar membaca dan aktif, Ia pun pernah mendapatkan penghargaan Literacy Promotor IKAPI Award di ajang Indonesia Literational Book Fair (IIBF) 2017 lalu.

Wakil Bupati Tanah Datar Zuldafri Darma sampaikan ucapan selamat datang di Tanah Datar kepada Najwa Shihab, dan ucapkan terima kasih karena telah meluangkan waktu untuk memotivasi kaum milenial, penggerak litetasi dan seluruh unsur pemerintahan di Kabupaten Tanah Datar.

Untuk mendukung literasi di Tanah Datar, Wabup ajak jajaran pemerintah daerah, jika mengadakan perjalanan ke luar daerah agar dapat berkontribusi minimal satu buah buku bagi perpustakaan yang ada di Tanah Datar.

Pada kesempatan yang sama Duta Baca Tanah Datar Ny. Emi Irdinansyah Tarmizi turut menyampaikan jika menumbuhkan minat baca itu dimulai dari lingkungan keluarga sendiri.

Selain itu disebutkannya selaku duta baca kabupaten, Ia juga telah menghimbau PKK Nagari untuk memiliki pojok baca. Ditambahkannya jika saat ini di Nagari Sumaniak sudah ada rumah singgah atas inisiasi perantau.

Rumah singgah yang diperuntukkan bagi lansia ini, katanya dalam waktu dekat ini akan diupayakan bagaimana nanti para lansia ini juga gemar membaca. Karena dengan membaca juga dapat mencegah kepikunan.(*)

Tinggalkan Balasan