Inilah Tim yang Lolos Minangkabau Cup 2018- 2019 Zona Sumbar

IMG-20190129-WA0002 IMG-20190129-WA0003

Padang – Kamis (3/1/2019), Kab. Pasaman Barat mengawalinya. Kecamatan (Kec) Lembah Malintang dan Koto Balingka, dua tim pemenang yang tempati slot zona Sumbar mereka.

Selasa (15/1/2019), Kab. Limapuluh Kota menyusul berikan hak Kec. Guguak, Luak dan Akabiluru. sehari berselang, yakni Rabu (16/1/2019), giliran Kab. Solok Selatan dengan satu wakilnya Kec. Sangir. Lanjut, Kamis (17/1/2019) Kec. Talawi pemuncak Kota Sawahlunto retas asa ke tingkat Sumbar.

Sepekan kemudian, tepatnya Rabu (23/1/2019), Kab. Padang Pariaman mengirimkan tiga tim juaranya, V Koto Kampung Dalam, Sungai Limau dan 2×11 Kayu Tanam.

Saat bersamaan pula, Kab. Pasaman turut garansikan juara 1 Kec. Padang Gelugur dan runner-up Kec. Duo Koto. Begitupun Kab. Dharmasraya nan nyaris absen, memastikan lanjutnya kiprah Kec. Pulau Punjung ke pentas Sumbar.

Kamis (24/1/2019), giliran Kab. Tanah Datar setorkan wakilnya, juara 1 Kec. Sungayang, juara 2 Salimpaung dan juara 3 Limo Kaum.

Jum’at (25/1/2019), Kab Sijunjung mengirim jawaranya Kec. Kamang Baru beserta deputi Kec. Sijunjung. Plus Kota Payakumbuh dengan pemuncak Kec. Payakumbuh Barat.

Di hari Sabtu (26/1/2019), Kab. Pesisir Selatan punya utusan. Kec. Lengayang, Bayang dan Sutera. Langkah itu diikuti Kab. Solok, juga dengan tiga tim pemenangnya Kec. Kubung, Junjung Sirih dan Bukit Sundi.

Minggu (27/1/2019) secara beruntun, 6 tim lagi melesat ke zona Sumbar. Kab. Agam punya juara 1 Kec. Tanjung Raya, juara 2 Ampek Angkek dan juara 3 IV Nagari.

Kemudian Padang Panjang Timur mengekor dengan label juara 1 Kota Padang Panjang. Berturut-turut. Kota Bukittinggi dengan Mandiangin Koto Selayan dan Pariaman Utara dari Kota Pariaman.

Hari ini, Senin (28/1/2019) Kota Solok dan Kab. Kepulauan Mentawai menjadi dua daerah terakhir yang antarkan Kec. Tanjung Harapan dan Kec. Sipora Utara masuki “Final Round” Sumbar.

Komplit. Ada 7 Kota dan 12 Kabupaten, 35 tim kecamatan siap pertaruhan nama daerah. Hanya ada satu jawara Sumbar di partai final Sabtu, 23 Maret 2019 nanti.

Panitia Pusat Provinsi Sumbar, Minangkabau Cup II-2018/2019 bakal menjamu ke-35 tim dengan sesi GALA DINNER di Auditorium Rumah Dinas Gubernur Sumbar, Senin (4/2/2019) jam 20.00 WIB.

Jelang GALA DINNER di malam hari itu, seluruh manajemen tim bertemu duluan dalam sesi manager
meeting di Hotel Bunda, kawasan Kota Padang, jam 09.00 WIB hingga selesai. .

Setelah itu, Bidang Kompetisi Minangkabau Cup II-2018/2019 juga melakukan pertemuan teknik dengan 8 Kota/Kabupaten tuan rumah Babak 32 Besar yang dihuni 35 tim di 8 Grup. Sore harinya setelah jumpa pers sekitar jam 16.00 WIB, seluruh perwakilan tim bersiap menghadiri Gala Dinner.

“Dengan selesainya semua pertandingan di masing-masing zona Kota dan Kabupaten. Lanjutan pertandingan bergeser ke putaran final zona Sumbar. Sebanyak 35 tim kecamatan pemenang di 19 Kota dan Kabupaten telah masuk ke sistem yang jauh-jauh hari sudah kita lakukan drawing-nya,” tutur Yulius Dede, Direktur Pertandingan, Senin sore (28/1).

“Alhamdulillah semua sesuai jadwal terakhir. Hari ini, seluruh zona sudah menyetorkan tim-tim pemenangnya. Senin depan (4/2), kita lanjut dengan menggelar manager meeting dan agenda lainnya, mulai jam 09.00 pagi sampai sore hari. Malamnya Gala Dinner,” jelas Dede.(*)

Tinggalkan Balasan