Dukungan Pada AJO Sumbar Makin Deras. Ini Harapan Stakeholder Olahraga

 

IMG_20180116_085537

Padang – Aliansi Jurnalis Olahraga (AJO) Sumatera Barat semakin mendapat tempat dihati insan olahraga. Betapa tidak, dengan adanya organisasi wartawan olahraga tersebut, membuat informasi perkembangan olahraga Sumbar semakin mudah diketahui.

Kali ini yang memberikan apresiasi pada AJO Sumbar datang dari Apris Anggota DPRD Sumbar Komisi V yang notabene juga mengurusi bagian olahraga. Apresiasinya pada AJO diucapkan ketika secara tidak sengaja bertemu di Sekretariat KONI Sumbar beberapa waktu lalu.

Apris sendiri tak menduga ada organisasi wartawan yang peduli terhadap kemajuan olahraga. Hendaknya AJO memberikan kontribusi bagi atlet dan semua cabor tanpa terkecuali.

“Ini sangat kita perlukan sekali untuk memotovasi atlet Sumbar. Saya acungi jempol kepada AJO. Saya optimis jika pelaku olahraga berkoborasi dengan AJO akan mendapatkan hasil yang positif.” kata ketua umum cabor golf itu.

IMG_20180113_125523

Hal senada juga disampaikan Ketua Pengprov Taekwondo Indonesia (TI) Sumatera Barat Handrianto. Ia juga memberikan apresiasi atas kehadiran AJO Sumbar yang memiliki niat mulia untuk memajukan olahraga Sumbar.

“Niat mulia AJO Sumbar ini saya rasa sangat bagus. Apalagi selama ini saya melihat anggota AJO Sumbar cukup memainkan peranan dalam memberikan masukan saran dan kritikan. Teruslah berkarya,” katanya

Handrianto berharap agar AJO Sumbar dapat memberikan semangat pada atlet, agar memiliki motivasi ganda untuk berlatih dan bertanding, sehingga meraih prestasi maksimal di cabang masing masing.

Disamping itu juga jangan pernah bosan ataupun lelah dalam memberikan kritikan yang membangun pada semua cabang olahraga. Karena dengan kritikan yang membangun, juga memberikan kontribusi positif terhadap dunia olahraga.

Ketua Aliansi Jurnalis Olahraga Sumbar Ridho Syarlinto mengucapkan terima kasih pada semua pihak yang telah mendukung AJO Sumbar. Berdirinya organisasi ini tak lain untuk niat mulia membangun olahraga di Ranah Minang.

“Insya Allah harapan stakeholder olahraga Sumbar agar AJO Sumbar bisa membangun dan mengkritisi olahraga bakal diwjudkan. Apalagi berkat dukungan stakeholder olahraga ini menjadi cambuk bagi AJO untuk lebih berkarya sesuai kaidah jurnalistik. Stakeholder olahraga jangan alergi atas kritikan yang membangun,” pungkas ridho. (*)

 

 

Tinggalkan Balasan