Alhberd Bakal Ambil Bagian di Kejuaraan Triathlon Dunia 2017

Alhberd Hendri

Padang – Kendati memiliki spesialisasi cabang olahraga renang, namun tak membuat atlet Sumatera Barat Alhberd Hendri hanya fokus di satu cabang olahraga itu saja.

Jika beberapa waktu lalu Alhberd sudah mengikuti Kejurnas Selam dengan meraih peringkat keempat, kali ini putra pasangan  Hendri RD dan Ernawati tersebut bakal mengikuti Kejuaraan Triathlon Dunia 2017 di Palembang Sumatera Selatan 22-23 Juli mendatang.

Ernawati orangtua kandung Alhberd kepada Sumbar Post menuturkan, Alhberd sangat serius mempersiapkan diri guna mengikuti ajang tersebut. Bukti keseriusan terlihat ketika Bulan Ramadhan, Alhberd selalu menjalani latihan dengan rutin setiap pagi dan sore hari. Bahkan dua hari usai Hari Raya Idul Fitri pun, pria berperawakan tinggi tegap ini sudah memulai latihan dengan serius.

Diakui Ernawati, dalam mengikuti Kejuaraan triathlon ini bukanlah perkara mudah bagi Alhberd. Karena triathlon merupakan olahraga paling menantang kombinasi dari tiga cabang olahraga, yakni renang,berlari,dan bersepeda.

Ia pun tak menargetkan apapun pada Alhberd untuk turun di kejuaraan paling bergengsi cabang triathlon ini. Mengingat kejuaraan triathlon baru pertama diikuti Alhberd, dan bukanlah cabang spesialisasinya.

“Kita tak menargetkan prestasi pada Alhberd di cabang triathlon ini, yang penting bagaimana Alhberd fokus dalam menjalani latihan untuk merealisasikan target meraih medali di cabang renang. Dengan mengikuti berbagai cabang, bisa menguatkan otot tangan dan kaki Alhberd tentunya,”urainya

Palembang sendiri berhasil menjadi tuan rumah pada Kejuaraan Dunia Triathlon,setelah mengalahkan Kazakhstan pada bidding yang dilaksanakan di Jepang beberapa waktu lalu. fasilitas di Jakabaring Sport City yang lengkap membuat panitia kejuaraan mempercayakannya pada Palembang.

Tinggalkan Balasan