Indeks
Daerah  

Unbrah Tuan Rumah Internasional Ranah Minang Halal Lifestyle Festival 2025

Padang — Universitas Baiturrahmah (Unbrah) Padang, bekerja sama dengan Indonesian Halal Lifestyle Centre, akan membuat kemajuan dalam mendorong pengembangan ekosistem halal serta inovasi digital di Sumatera Barat, dengan menyelenggarakan Internasional Ranah Minang Halal Lifestyle Festival (RMHLF) pada 3 hingga 4 Mei 2025 mendatang.

“Sebanyak 12 Duta Besar Organisasi Negara Islam di dunia serta belasan Wakil Menteri Kabinet Indonesia Bersatu akan ikut serta dalam kegiatan yang akan dihelat di Kampus Unbrah Aie Pacah pada akhir pekan ini,” jelas Ketua Panitia RMHLF, Dr Edi Suandi menjawab pertanyaan wartawan media ini secara daring, Rabu (30/4/2025).

Festival ini mengusung tema “Unlocking Future Opportunities through Innovation in the Halal and Digital Sectors”. Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang promosi gaya hidup halal, tetapi juga menjadi wadah kolaborasi antara akademisi, pelaku industri, pemerintah, dan masyarakat dalam memperkuat posisi Sumatera Barat sebagai salah satu pusat halal lifestyle di Indonesia.

Dalam wawancara menjelang pelaksanaan, Edi Suandi, yang sehari-harinya dosen Unbrah mengatakan festival ini akan diawali dengan konferensi internasional bertajuk “Seminar on Halal and Digital Innovation” yang akan berlangsung pada Sabtu, 3 Mei 2025. Seminar ini menghadirkan para pakar, akademisi, dan pelaku industri halal serta digital dari berbagai daerah di Indonesia dan mancanegara.

Adapun yang menjadi pembicara sekaligus moderator dalam seminar itu yakni Prof. Dr. H. Musliar Kasim, M.S. (Indonesia), Rektor Universitas Baiturrahmah, Dr. Ir. H. Mahyeldi Ansharullah, S.P. (Indonesia), Gubernur Sumatera Barat, Assoc. Prof. Dr. Winai Dahlan Founder of Halal Science Center Chulalongkorn university, Thailand, Fateh Ali, Founder dan CEO Smart Deen Singapura, Kim So Il, Founder of Busan Indonesia Center, Prof. Dr. Irwandi Jaswir (Indonesia), Direktur Halal Science Center IPB University, Dr. Ir. Yan Heryandi, MP, Head Of Unand Halal Center, Halal Supervisor dan Auditor LPPOM MUI, Nadia Mira Kusumaningtyas, S.Si, M.Sc sebagai peneliti Universitas Darussalam Gontor, Ali Fahmi Prawiranegara, Founder Simfratani, Riyanto Sofyan, B. S. E. E, Presiden Komisioner PT Sofyan Hotel TBK dan M. Gunawan Yasni

“Para narasumber ini akan membahas berbagai peluang masa depan di sektor halal dan digital, tantangan yang dihadapi, serta strategi inovatif untuk mengembangkan ekosistem halal yang berkelanjutan,” paparnya.

Pada sesi diskusi pada seminar ini, Edi Suandi berharap dapat memberikan wawasan baru bagi peserta, khususnya generasi muda dan pelaku usaha, dalam memanfaatkan peluang di era digital yang semakin berkembang pesat.

Selain itu, seminar ini juga menjadi ajang berbagi pengalaman dan pengetahuan tentang praktik terbaik dalam pengembangan produk dan layanan halal yang sesuai dengan kebutuhan pasar global.

Ditambahkanya, dalam kegiatan ini hadir juga beberapa Duta besar dari Negara-Negara Organisation of Islamic Cooperation (OIC) atau Organisasi Kerja Sama Islam (OKI) antara lain Ouadia Benabdellah Duta Besar Maroko untuk Indonesia, Abdulla Salem Obaid Salem Aldhaeri, Duta Besar UEA untuk Indonesia, Ahmed Abdulla Ahmed Alharmasi Alhajeri Duta Besar Kerajaan Bahrain untuk Indonesia, Sudqi Atallah Abd Alkader Al Omoush, Duta Besar Kerajaan Yordania untuk Indonesia, Yasser Hasan Farag Elshemy Duta Besar Republik Mesir untuk Indonesia, Mohamed Trabelsi Duta Besar Tunisia untuk Indonesia, Ramil Rzayev Duta Besar Republik Azerbaijan untuk Indonesia, Armin Limo Duta Besar Bosnia dan Herzegovina, Macocha Tembele, Duta Besar Republik Tanzania untuk Indonesia, Sheikh Mohamed Ahmad Salim Al Shanfar, Duta Besar Kesultanan Oman untuk Indonesia, Fauziya Edrees Al-Sulaiti Duta Besar Qatar untuk Indonesia, dan Mawlawi Sadullah Baloch, Duta Besar Republik Afghanistan untuk Indonesia.

Setelah seminar tepatnya pada sore hari dilaksanakan Wamen Talk Club yang akan dihadiri Wakil Menteri RI yang menjabat khususnya pada Kabinet Indonesia Bersatu. Yakni Prof. Dr. Bayu Krisnamurti M.S – Wakil Menteri Perdagangan Republik Indonesia (2009–2011) dan Wakil Menteri Pertanian Republik Indonesia (2011–2014). Pembicara kedua, Prof. Ir Bambang Susantono, MCP,PhD – Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) pertama (2022–2024) dan Wakil Menteri Perhubungan Republik Indonesia (2009–2014).

Sementara pembicara ketiga adalah Prof Dr. Eko Prasojo – Wakil Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia (2011–2014) dan Presiden Asian Group for Public Administration (AGPA) periode 2019–2022.

Sedangkan pembicara lainya, Prof dr.H. Fasli Jalal – Wakil Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia (2010–2011), Ir. Susilo Siswoutomo – Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Republik Indonesia (2013–2014). Dr. Rusman Heriawan S.E, M.Si – Wakil Menteri Pertanian Republik Indonesia (2010–2014). Prof. Dr. Mahmuddin Yasin, MBA – Wakil Menteri BUMN (2011–2014) dan Prof. Dr. Ali Ghufron Mukti- Direktur Utama BPJS Kesehatan (2021–2026) & Wakil Menteri Kesehatan Republik Indonesia (2011–2014).

Acara ini akan dipandu oleh Prof. Dr. Sapta Nirwandar, mantan Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia periode 2011–2014, sekaligus penggagas ajang balap sepeda internasional Tour de Singkarak.

Malamnya, rangkaian acara akan dilanjutkan dengan Gala Dinner dan Modest Fashion Show pada malam harinya. Gala Dinner ini dirancang sebagai ajang silaturahmi dan networking antara peserta, tamu undangan, serta para pemangku kepentingan di sektor halal dan digital.

Suasana makan malam yang eksklusif akan diiringi dengan penampilan Modest Fashion Show yang menampilkan karya-karya desainer busana muslim lokal dan nasional.

Fashion show ini menjadi panggung bagi para desainer untuk memamerkan koleksi busana muslim terbaru yang elegan, modern, dan tetap mengedepankan nilai-nilai syariat Islam.

Melalui acara ini, diharapkan tren modest fashion di Sumatera Barat semakin berkembang dan mampu bersaing di kancah nasional maupun internasional. Selain itu, Gala Dinner juga menjadi momen untuk mempererat hubungan antara pelaku industri, akademisi, dan pemerintah dalam mendukung pertumbuhan industri halal di Ranah Minang. Pada malam ini dihadiri Menteri Pariwisata dan Kebudayaan RI Dr. Fadli Zon, SS, MSc.

Pada hari kedua, Minggu, 4 Mei 2025, peserta festival akan diajak mengikuti West Sumatera Heritage Tour. Tur ini memberikan pengalaman langsung kepada peserta untuk menjelajahi kekayaan budaya, sejarah, dan keindahan alam Sumatera Barat.

Peserta akan diajak mengunjungi berbagai destinasi wisata heritage yang menjadi ikon Ranah Minang, seperti rumah gadang, situs sejarah, serta menikmati keindahan alam yang memukau.

Melalui tur ini, peserta tidak hanya mendapatkan pengetahuan tentang warisan budaya Minangkabau, tetapi juga dapat merasakan langsung nilai-nilai kearifan lokal yang menjadi bagian penting dari gaya hidup halal di Sumatera Barat. Heritage tour ini diharapkan dapat memperkuat promosi pariwisata halal di Sumatera Barat dan menarik minat wisatawan domestik maupun mancanegara untuk berkunjung ke daerah ini.

Rangkaian acara Ranah Minang Halal Lifestyle Festival di Unbrah ini dirancang secara komprehensif untuk memberikan pengalaman yang inspiratif dan edukatif bagi seluruh peserta.

Festival ini tidak hanya menampilkan inovasi di sektor halal dan digital, tetapi juga mengangkat potensi budaya dan pariwisata Sumatera Barat. Melalui kolaborasi antara berbagai pihak, UNBRAH berkomitmen untuk menjadi motor penggerak dalam pengembangan gaya hidup halal yang modern, inklusif, dan berkelanjutan di Indonesia.

Selain itu, festival ini juga menjadi ajang promosi bagi produk-produk halal unggulan dari Sumatera Barat, mulai dari kuliner, fashion, hingga produk kreatif lainnya. Para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) diberikan ruang untuk memamerkan produk mereka kepada masyarakat luas dan calon investor. Dengan demikian, festival ini diharapkan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi lokal serta membuka peluang pasar yang lebih luas bagi produk-produk halal dari Ranah Minang.

Edi Suandi menegaskan bahwa dukungan penuh dari pemerintah daerah, institusi pendidikan, dan komunitas pelaku industri halal menjadi kunci sukses terselenggaranya festival ini.

Pemprov Sumbar menyambut baik inisiatif Unbrah dalam menggelar festival ini, karena sejalan dengan visi pemerintah untuk menjadikan Sumbar sebagai destinasi utama wisata halal dan pusat pengembangan industri halal di Indonesia. Kolaborasi antara pemerintah, akademisi, dan pelaku industri diharapkan dapat mempercepat terwujudnya ekosistem halal yang kuat dan berdaya saing tinggi di tingkat nasional maupun global.

Festival ini juga menjadi momentum penting untuk memperkenalkan inovasi-inovasi terbaru di bidang halal dan digital kepada masyarakat. Berbagai teknologi dan aplikasi digital yang mendukung gaya hidup halal akan diperkenalkan dalam festival ini, mulai dari aplikasi pencarian produk halal, platform edukasi halal, hingga solusi digital untuk pengembangan bisnis halal. Inovasi-inovasi ini diharapkan dapat memudahkan masyarakat dalam menjalankan gaya hidup halal serta meningkatkan daya saing produk halal Indonesia di pasar global.

Dengan berbagai rangkaian acara yang menarik dan bermanfaat, serta kehadiran narasumber yang kompeten di bidangnya,

“RMHLF di Unbrah ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi daerah lain dalam mengembangkan ekosistem halal yang inovatif dan berkelanjutan. Festival ini juga menjadi bukti nyata komitmen Unbrah dalam mendukung pengembangan gaya hidup halal di Indonesia, sekaligus memperkuat posisi Sumatera Barat sebagai salah satu pusat halal lifestyle terkemuka di tanah air,” ungkapnya.

Melalui festival ini, diharapkan tercipta sinergi yang kuat antara seluruh pemangku kepentingan dalam mewujudkan Indonesia sebagai pusat industri halal dunia di masa depan.

Bagi pelaku bidang pariwisata mulai dari mahasiswa, dosen, pengusaha, praktisi, penggerak wisata, stakeholder terkait serta masyarakat yang tertarik dengan kegiatan wisata halal dapat hadir di Unbrah dengan mengisi link berikut dengan menyertakan asal institusi. https://bit.ly/seminarIRMHLF2025. (mardi)

 

 

Exit mobile version