Tiga Naga Dukung Efendi Maju Sebagai Ketua Pertina Sumbar

PADANG-Efendi Guci diam-diam dapat dukungan dari tiga Naga untuk maju sebagai Ketua Pertina Sumbar priode mendatang. Sokongan tiga pengusaha kelas nasional itu bukan ecek-ecek. Siapakah mereka?

Joni Sikumbang adalah pengusaha nasional, dia putera daerah Sumatera Barat yang cukup bersinar bisinisnya. Kenapa sampai tertarik membantu Efendi untuk maju sebagai ketua Pertina Sumbar.

“Dia melihat olahraga tinju Sumatera Barat jauh merosot beberapa dekede ini, karena Joni Sikumbang hoby olahraga tinju beliau siap membantu Pertina Sumbar dibidang finansial,” jelas Efendi, Jumat (9/2/2024).

Efendi merasa kagum dengan pribadi Joni Sikumbang yang bersahaja, meski dia sosok yang mapan tapi jauh dari kata sombong. Buktinya, pengusaha yang sukses ini mau membantu memajukan olahraga tinju Sumbar.

“Saya cukup salut sama beliau, orangnya rendah hati dan bersahabat. Kalau saya dipercaya memimpin Pertina Sumbar, Sosok Joni cocok ditempatkan sebagai Bendahara Umum,” kata Efendi calon kuat Pertina Sumbar.

Selain itu, ada juga pengusaha sukses yaitu, Darmawi Presiden Direktur Indonesia Marketing Asosiasi (IMA) Padang. Darmawi mantan kepala Telkom Padang menyatakan bersedia membantu mencarikan sponsor buat Pertina Sumbar.

‘Saya kenal dekat dengan Darmawi karena kami sama-sama tugas di Telkom Padang. Beliau juga menyatakan membantu mencarikan sponsor setiap atlet hendak berangkat mengikuti iven tinju,” ujar Efendi.

Sedangkan Guntara yang juga pengusaha saat ini duduk di DPRD Pasaman Barat ikut pula membantu seandainya Efendi terpilih sebagai ketua Pertina Sumbar.

“Guntara sudah siapkan anggaran Rp 500 juta untuk bikin kejuaraan di Air Bangis. Tapi dia minta syarat jika saya terpilih nanti sebagai ketua Pertina Sumbar,” jelas Efendi.

Bagaimanakah peluang Efendi menduduki kursi Pertina Sumbar? Dari info didapat peluangnya cukup terbuka. Karena sampai saat ini hanya dia satu-satunya calon yang muncul di dukung Sebelas Pengcab Kota dan Kabupaten di Sumbar.

Sebelas Pengcab yang menyatakan mendukung Efendi tersebut adalah, Kabupten Sijunjung, Kota Solok, Pasaman, Pasaman Barat, Padangpanjang, Kota Pariaman, Kabupaten Padang Pariaman, Dhamasraya, Agam dan Bukiitinggi.

Selain itu, kata mantan petinju Sumbar era -80-an itu menjelaskan, persiapan digelarnya Musyawarah Pertina Sumbar sudah tuntas baik tempat mau pun kosumsinya. “ Musyawarah digelar sesudah pemilihan presiden tempatnya di hotel berbintang,” jelas Efendi.

Lalu bagiamanakah pemilik suara yang belum tergarap, menurut Efendi dalam waktu dekat kembali menghubungi mereka.” Bagiamana pun juga mereka adalah sahabat saya dan perlu dukungannya,” sebut mantan juara tinju Sumbar ini.(almadi)