Padang — Suryadi Asmi, mantan Ketua Umum Perhimpunan Donor Darah Indonesia ( PDDI ) Sumatera Barat dua periode, mengharapkan Oktoweri yang dikukuhkan sebagai Ketua PDDI Sumbar periode 2024-2028 mempertahan tradisi organisasi yang ada dan berinovasi lebih baik lagi.
“PDDI Sumbar tentu akan berupaya meningkatkan literasi bagi masyarakat akan pentingnya donor darah” ujar Suryadi Asmi.
Suryadi Asmi, yang didapuk sebagai Ketua Dewan Penasehat PDDI Sumbar itu mengatakan regenerasi sangat perlu dalam membangun organisasi yang lebih solid dan produktif kedepan.
Pengukuhan PDDI Sumbar periode 2024 – 2028 dengan Ketua Oktoweri dan Wakil Ketua Gusti Candra ini berlangsung di Gedung Serbaguna PT Semen Padan, Rabu (10/7/2024).
Proses pengukuhan PDDI Sumbar diawali dengan pembacaan Ikrar Prasetya yang diikuti oleh pengurus PDDI Sumbar yang dilantik. Kemudian dilanjutkan dengan pengajuan pataka dan kesepakatan naskah berita acara antara Ketua Pengurus Pusat PDDI dan Ketua Pengurus PDDI Sumbar yang baru.
Dalam sambutannya, Oktoweri yang pernah menjabat direkai keuangan PT Semen Padang itu, menyampaikan harapannya bahwa dengan dikukuhkannya kepengurusan PDDI Sumbar periode lima tahun mendatanh dapat memberikan dampak positif terhadap masyarakat luas di Sumbar. Salah satu tujuannya adalah untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya donor darah dan mendorong mereka untuk aktif dalam kegiatan tersebut.
“Bagaimana peran dan fungsi PDDI dalam memberikan edukasi kepada masyarakat untuk membiasakan bakti sosial donor darah sebagai gaya hidup sehat yang berdampak pada tersedianya stok darah di UDD PMI,” ujarnya. (mardi)