Solok — Ketua Badan Pengurus Yayasan Mahaputra Profesor Muhammad Yamin (YMMY), Suryadi Asmi menghadiri Wisuda Sarjana dan Diploma III ke-62/2024 Unversitas Mahaputra Muharram Yamin (UMMY) di Gedung Kubuang Tigo Baleh Kota Solok, Selasa (5/11/2024).
Turut hadir dalam acara tersebut, selain Rektor UMMY Solok, Prof. Syahro Ali Akbar, pihak Civitas Akademika, pihak yayasan serta tenaga kependidikan juga turut hadir perwakilan Pemko dan Forkopimda Kota Solok.
Dalam sambutanya, Ketua BP YMMY, Suryadi Asmi mengatakan sebanyak 251 orang wisudawan sangat diharapkan kesuksesannya dalam berkarir dimasa depan.
Seiring dengan harapan tersebut, dikatakan Suryadi Asmi, lulusan UMMY Solok di era serba digital sekarang ini, selain menguasai teknologi yang berkembang maju, namun di sisi lain dapat memahami persaingan dalam dunia kerja juga semakin tinggi.
“Hanya mereka yang memiliki soft skill lah yang dapat beradaptasi di dunia kerja. Untuk itu para lulusan UMMY Solok hendaknya dapat menjaga kebiasaan-kebiasaan baik dalam berkarir menjadi salah satu tips kerja yang tidak boleh dianggap sepele,” ungkap Suryadi Asmi, mantan bankir yang sukses berkarir dalam dunia perbankan Ranah Minang.
Lebih lanjut, Suryadi Asmi yang sukses sebagai Dirut Bank Nagari menyampaikan selain memiliki soft skill, lulusan UMMY Solok mesti memiliki harapan yang tinggi terhadap masa depan, agar lebih termotivasi dalam meraih sukses karir. Makanya, mulai dari sekarang berikan afirmasi positif ke diri sendiri dan buat manifestasi yang baik.
“Saya ucapkan selamat kepada wisudawan dan terimakasih kepada civitas akademika UMMY, semoga lulusan UMMY sukses berkarir dalam dunia kerja dan wirausaha,” pungkasnya.
Selain itu Suryadi Asmi berharap agar Rektorat UMMY Solok selalu profesional dalam mengelola kampus kebanggaan Kota Solok ini.(mardi)