Indeks

Reses Anggota DPRD Sumbar Beny SN, Berikan Bantuan Spontan Kepada Pengelola Surau di 4 Koto Aur Malintang

Padang Pariaman- Pada kegiatan reses perorangan anggota DPRD Sumbar, H Beny Saswin Nasrun (SN) dihari kedua resesnya, selain menjemput aspirasi masyarakat di Dapilnya juga memberikan bantuan spontan sebesar 3 juta kepada pengelola Surau Beringin Bukit Kabun di Kecamatan 4 Koto Aur Malintang, Padang Kabupaten Pariaman, Rabu (30/10/2024).

Saat reses berlangsung, hadir Wali Nagari Balai Baiak, Ninik Mamak, Bundo Kanduang, Wali Korong, Dwi Astuti dari Sekwan DPRD Sumbar dan pemuka masyarakat lainnya.

Menurut Beny SN, kegiatan reses ini merupakan agenda penting bagi anggota dewan guna menyambut dan menjemput aspirasi masyarakat, khususnya di Dapil masing-masing.

“Reses ini merupakan pelaksanaan tugas anggota DPR di Dapilnya masing-masing dalam rangka menghimpun, menampung dan menjemput aspirasi konstituen,” kata Pak Haji, sapaan akrab Beny SN.

Dikatakanya, reses bagi dirinya juga merupakan salah satu pertemuan untuk mengobati kerinduan terhadap masyarakat. Dan mendengar aspirasi masyarakat tentang pertanian, irigasi, UMKM, pendidikan, kesejahteraan sosial.

“Nah, aspirasi yang kita kumpulkan nanti akan dibawa dan diperjuangkan saat paripurna untuk diprioritaskan dan ditindaklanjuti,” kata Beny yang juga anggota Komisi 3 DPRD Sumbar.

Pada kesempatan itu, pemuka masyarakat Batang Gasan Gadang, Datuk Malin Sampono mengatakan, Batang Gasan Gadang Desa Tarandam sangat berharap terhadap kemajuan Batang Gasan. Sebab, jika turun hujan, masyarakat dihantui ketakutan akan banjir.

“Jadi, kami sangat berharap Pak Haji Beny sebagai dewan perwakilan kami bisa dan mampu mengakomodir usulan warga kami, yang kami perlukan adalah kerja nyata dan bukti nyata keberadaan Pak Haji, wakil kami di DPRD Sumbar” tegasnya.

Terakhir, persoalan pupuk sangat tinggi dan sulit diperoleh. Oleh karena itu, apa solusi konkrit dari Pak Beny, tanyanya.

Sementara itu, Wali Nagari Balai Baiak Muzanar mengatakan, selama ini banyak anggota dewan baik Kota, Provinsi, dan DPR RI yang belum pernah datang dan turun ke sini, apalagi reses untuk menjemput aspirasi.

“Alhamdulillah baru pertama kali dan baru duduk sebagai anggota dewan, Pak Haji Beni mau datang menjemput aspirasi masyarakat kita. Semoga ada secercah harapan demi kemajuan umat kita dan kesejahteraannya. -menjadi rakyat kami,” harap Wali Nagari.

Ditambahkan, Alimuzar Datuk Rajo Mudo, pemuka masyarakat Balai Baiak menyampaikan terima kasih kepada Bapak Haji Beny yang begitu peduli dan langsung turun ke kampung Balai Baiak.

“Selama ini kami tidak pernah merasakan dana pokir dan bantuan dari anggota dewan. saat ini kami sangat merasakan kehadiran Pak Haji, beliau begitu peduli terhadap masyarakat Balai Baiak dan Nagari Gasan,”imbuhnya.

Sementara itu, Tokoh Pemuda Jamal Baiak Balai, meminta dan mengusulkan pemberdayaan generasi muda khususnya pemberian Tambua Tasa. Sebab, ini merupakan kegiatan positif bagi warga.

Selanjutnya Bengkel Tradisional tempat anak-anak berlatih, peningkatan olahraga bola seperti Lapangan yang belum ada dan terakhir peningkatan generasi muda yang kreatif demi kemajuan negeri.

“Jadi ini semua kita usulkan ke Pak Haji Beny agar beliau bisa memperjuangkan kemajuan nagari. Sebab, kalau generasi muda kreatif maka daerah akan maju,” pinta Jamal.

Usai melakukan reses, Politisi Demokrat ini mengunjungi SDN 20 Balai Baiak, dimana ia sangat prihatin dan kaget melihat kondisi sekolah, ubin sekolah sudah tidak layak pakai.

Kemudian Beny SN mengunjungi Surau Beringin Bukit Kabun. Di sana ia melihat kondisi kamar mandi dan tempat wudhu sedang diperbaiki. Secara spontan ia langsung memberikan uang tunai pribadinya kepada pengelola surau itu sebesar Rp.3 juta. (mardi)

Exit mobile version