Daerah  

MTsN 3 Padang, Madrasah Digitalisasi Pelayanan Publik

PADANG- Sanggar Tari MTsN 3 Kota Padang Sarumpun Tsatipa tampil memukau menyemarakkan puncak kegiatan Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama (Kemenag) RI ke-77 di Kantor Kemenag Kota Padang (18/112022) lalu.

Hadirin yang memenuhi aula Kantor Kementerian Agama Kota Padang kagum akan penampilan tarian yang dibawakan oleh siswa/i dari MTsN 3 Kota Padang. Dimulai dari tari pasambahan, dan tari indang kreasi yang juga berhasil meraih juara 1 pada lomba MGMP SBK Tingkat MTs Kota Padang.

Nurhidayati selaku Kepala MTsN 3 Kota Padang bangga akan penampilan dan kesiapan siswa serta pelatih yang membuat acara gebyar HAB Ke-77 Kementerian Agama menjadi luar biasa. “Penampilan yang luar biasa, dan membanggakan serta mengharumkan nama MTsN 3 Kota Padang” ujarnya.

Selain itu Kepala Madrasah yang juga mantan model ini berharap anak muridnya terus semangat dan melatih diri bersama pembina-pembina hebat dan meraih prestasi lebih baik lagi demi nama baik MTsN 3 Padang khusunya dan Kemenag pada umumnya.

“Kami di MTsN 3 Padang terus berbenah dari segi akademik melakukan pengembangan-pengembangan salah satunya dalam waktu dekat sudah kami lakukan yaitu pembinaan peningkatan kompetensi guru-guru dalam rangka mengaplikasikan kurikulum merdeka pada 2023 mendatang, ” ulasnya.

Kemudian, tambahnya, MTsN 3 Padang juga sudah berusaha melengkapi sarana prasarana berupa buku penunjang pelaksanaan kurikulum merdeka karena pada 2023 tersebut sudah dipersiapkan.

“Saya sudah sampaikan kepada para guru khusus nya kelas 7. Selain itu juga pelengkapan IT. Kami juga meningkatkan kuantitas nya karena sangat diperlukan untuk kurikulum merdeka nanti, untuk komputer kami sudah banyak ada 58 komputer disini malah paling banyak diantara MTsN yang ada di Kota Padang, ” terangnya.

Tambahnya, untuk IT seperti Infocus dan peralatan lainnya termasuk juga untuk selalu berinovasi sekarang MTsN sudah menuju Madrasah digital, Madrasah digitalisasi untuk pelayanan publik.

“Untuk 2022 ini ada tiga aplikasi yang kami launching bersama bapak Kakanwil pertama sistem informasi pelayanan tiket Madrasah, E kinerja dan E surat, semua itu untuk mensuport pelayanan publik di MTsN 3 Padang, ” tutupnya. (Naldi)