Sumbar  

Menteri ATR/BPN Hadi Tjahjanto Kuliah Umum di Hadapan Ratusan Mahasiswa Unand

 

PADANG-Menteri ATR/BPN Hadi Tjahjanto mengisi kuliah umum dalam kunjungannya di Kampus Universitas Andalas Padang, Rabu, (21/6/2023).

Di Kampus yang dikenal dengan sebutan ‘kampus Power Rangers’ ini mantan Panglima TNI Marsekal (purn) Hadi Tjahjanto mengisi kuliah umum dengan tema “Pengelolaan pertanahan dan tata ruang yang partisipatif menuju Indonesia emas 2045”.

“Kunjungan ini merupakan pertemuan silaturahmi yang juga untuk meningkatkan sinergitas dan kerjasama antara Kementerian ATR/BPN dengan masyarakat Sumbar untuk penyelesaian tanah ulayat dan support progres Tol Padang-Pekanbaru,” Kata Hadi dihadapan ratusan Civitas Akademisi Unand.

Hadi menyampaikan bahwa sinergitas antara Kementerian ATR/BPN dan pemprov Sumbar serta perguruan tinggi yang selama ini telah terjalin harus selalu ditingkatkan.

“Kedatangan Saya untuk menjaga Tanah Ulayat sebagai Identitas Masyarakat Adat Minangkabau,” Katanya

Rektor Unand Prof Yuliandri dalam sambutanya mengucapkan selamat datang pertama kali di kampus Unand Padang semoga ini tidak saja menjadi yang terakhir tentu ada kunjungan lainya.

“Unand telah melakukan rangkaian kerjasama dengan kementerian termasuk dengan Kementerian ATR/BPN, semoga kerjasama ini akan terus ditingkatkan,” ujarnya.

Sementara itu, Anggota Komisi II DPR RI Guspardi Gaus mengucapkan support dan dukungan dari Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Marsekal TNI (Purn) Hadi Tjahjanto. “Terima kasih pak Menteri Jadi sudah datang ke kampus dan ninik mamak di Sumbar,” Ujarnya.

Selain itu Hadi juga menyampaikan Dalam menghadapi bonus demografi 2030 dan Indonesia emas 2045 ada tiga syarat yang harus dipenuhi yakni stabilitas bangsa harus terjaga, kebeelnjutan dan kesinambungan dalam kepemimpinan dan kualitas Sumber Daya Manusia. (Naldi)