JAKARTA-Misteri keberadaan Elkan Baggott saat Timnas Indonesia menghadapi Irak dan Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia akhirnya terpecahkan. Timnas Indonesia dijadwalkan bertemu Irak dalam laga lanjutan Grup F di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Kamis (6/6/2024). Kemudian, Timnas Indonesia dijadwalkan bertemu Filipina di tempat yang sama pada Selasa (11/6/2024).
Sebelum menghadapi dua pertandingan tersebut, Indonesia akan menggelar satu laga uji coba. Baca Juga : Dalam 6 hari, pembuluh darah akan seperti pada usia 18 tahun Tanzania akan menjadi lawan Timnas Indonesia dalam pertandingan yang bakal berlangsung di Stadion Madya, 2 Juni mendatang. Pertandingan tersebut sangat penting bagi skuad Garuda untuk bisa lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Thom Haye dan kawan-kawan hanya membutuhkan satu kemenangan lagi untuk bisa lolos ke putaran berikutnya. Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memanggil 22 pemain terbaiknya untuk menghadapi dua pertandingan tersebut. Pemain-pemain seperti Jay Idzes, Ragnar Oratmangoen, Thom Haye, hingga Marselino Ferdinan turut dipanggil STY.
Namun dalam daftar pemain tidak ada nama Elkan Baggott yang selama ini hampir selalu mendapat panggilan. Baca Juga : Dalam 6 hari, pembuluh darah akan seperti pada usia 18 tahun Berdasarkan keterangan dari Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji tidak dipanggilnya Elkan Baggott murni karena keputusan teknis. Sementara itu, Shin Tae-yong menolak untuk menjawab secara jelas mengenai alasan Baggott tak dipanggil ketika ditanyakan dalam latihan perdana Timnas Indonesia jelang FIFA Matchday Juni 2024 pada Selasa (28/5/2024).
“Masalah Elkan mungkin bisa ditanyakan langsung kepada Elkan. Mungkin Elkan yang lebih tahu,” kata Shin Tae-yong di lapangan B Senayan, Jakarta, Selasa (28/5/2024).
Setelah cukup lama menghilang, Elkan Baggott akhirnya muncul di media sosial. Pemain Ipswich Town ini terpantau di Instagram Story-nya pada Selasa (28/5) sedang berada di New York, Amerika Serikat.
Dengan demikian, maka kecil kemungkinan pemain berusia 22 tahun tersebut akan bergabung dengan Timnas Indonesia. (*)