Padang — Tahun 2021 bagi taekwondoin Dojang Wirabraja Sport Center (SC) ditinggalkan dengan berbagai catatan prestasi, baik mengikuti kejuaraan di tingkat Sumatera Barat (Sumbar) maupun diluar Sumbar.
Nah sekarang Team Taekwondo (TKD) Wirabraja SC mulai lembaran baru di tahun 2022 tentu dengan harapan tinggi yang ingin dicapai. Pagi hari Selasa, 11 Januari 2022, Dandrem 032 WBR/Wirabraja, Brigjen TNI Purmanto, Kajasrem 032 Wirabraja, Kapten Inf Andrianto mengawali Selasa pagi (11/1) dengan melepas dua taekwondoin DWSC yakni Dafa Triasputra dan Khanza Zakira untuk mengikuti Kejuaraan Zona 2 Kualifikasi SUMSEL OPEN, pada 14-16 Januari 2022 di GOR Dempo Jakabaring, Palembang.
Acara pelepasan dilaksanakan setelah Dandrem 032 WBR/Wirabraja Brigjen TNI Purmanto usai menghadiri kegiatan olahraga pagi bersama para prajurit Korem 032 WBR/Wirabraja. “Untuk olahraga beladiri taekwondo binaan Kajasrem 032 Wirabraja kalau saya lihat ada potensi, mudah-mudahan nanti kedepannya bisa melahirkan atlet sekelas atlet PON. Apalagi pelatih dan manajamen dojang serius dan fokus melakukan pembinaan dari usia dini. Ini luar biasa, saya bangga,” tutur Brigjen TNI Purmanto yang berinteraksi langsung dengan dua taekwondoin yang dipersiapkan untuk ke kejuaraan tersebut di kawasan Sport Center Wirabraja, Selasa (11/1).
Tampak hadir dalam pelepasan Team Taekwondo Wirabraja SC, ada pelatih utama Sabeum Nim Elfison, DAN 5 Kukkiwon, Assisten pelatih sabeum Nim Ahmad Ambali, DAN 3 Kukkiwon.
“Dojang Taekwondo Wirabraja SC mesti berupaya keras melahirkan atlet yang akan mengharumkan nama Sumatera Barat di kancah nasional dan sebanyak-banyaknya nanti taekwondoin Dojang Wirabraja SC memperkuat kontingen provinsi Sumbar pada multiiven nasional,” tambah Brigjen TNI Purmanto bersemangat. Pada kesempatan itu pelatih utama Taekowndo Dojang Wirabraja SC, Elfison menjelaskan lebih rinci dua atlet yang berangkat ke Kejuaraan yang memperebutkan Piala Kemenpora RI ini.
Seperti Dafa Trisaputra, tercatat sebagai siswa SD 35 Jembatan Babuai Mata Air Padang Selatan dan, Khanza Zakira, siswa Min 5 Pampangan . “Pada Kejuaraan Sumsel Open ini, dari Sumatera Barat hanya 2 taekwondoin Dojang Wirabraja SC yang direkomendasikan Pengprov TI (Taekwondo Indonesia) Sumatera Barat. Artinya hanya Dafa dan Khanza yang mewakili Sumbar,” jelas Elfison yang juga akan bertugas sebagai wasit bersama Bustami dari Kabupaten Agam pada kejuaraan ini.
Direncanakan, dua taekwondoin Dojang Wirabraja SC itu bertolak menuju Palembang, Rabu (12/1) didampingi langsung pelatih utama, Elfison.(almadi)