Sumbar  

Dibuka Deputi Dalduk, Puncak Harganas Tingkat Sumbar ke-30 Bertabur Penghargaan

PADANG-Peringatan Hari Keluarga Nasional tepat pada tanggal 29 Juni  tahun 2023 ini. Hari Keluarga Nasional ke-30. Peringatan secara nasional telah diperingati pada tanggal 6 Juli 2023 di Kabupaten Banyuasin yang dihadiri langsung oleh Wakil Presiden, Ma’ruf Amin.
Hal tersebut disampaikan Deputi Bidang Dalduk BKKBN, Bonivasius Prasetya Ichtiarto saat membuka Puncak Harganas tingkat Sumatera Barat ke 30 di Hotel Santika, Sabtu (22/7/2023).
“Kami sangat mengharapkan terus dukungan dari kepala daerah beserta jajaran dalam mendukung Program Bangga Kencana serta Stunting. Sesuai dengan amanat Negara, BKKBN memiliki tugas untuk menjaga pertumbuhan penduduk yang seimbang serta mewujudkan keluarga berkualitas. Dalam mewujudkan keluarga berkualitas selaras dengan amanat Perpres 72 Tahun 2021 tentang Percepatan Penurunan Stunting, ” ujar Bonivasius.
Dia menambahkan, dengan adanya struktur TPPS tingkat provinsi, 19 TPPS kab/kota, 179 TPPS kecamatan, +1.170 TPPS desa/kelurahan/nagari sampai dengan 3.354 TPK atau +10.062 kader yang bekerja  dengan optimal di Sumbar, dibantu dengan mitra kerja, stakeholder serta media. “Saya yakin prevalensi stunting di Sumbar bisa diturunkan pada tahun 2023 ini hingga tahun 2024 nantinya, ” ulasnya.
Sementara itu Kepala Perwakilan BKKBN Sumbar, Fatmawati dalam laporannya mengatakan, kegiatan Hari Keluarga Nasional ke-30 Tahun 2023 Tingkat Provinsi Sumatera Barat, dengan Tema “Menuju keluarga bebas Stunting, untuk Indonesia maju”.
“Beberapa kegiatan yang sudah kita laksanakan antara lain Penilaian dan Pemantauan Program Bangga Kencana dan Stunting Semester 1 seperti Penguatan Kampung Keluarga Berkualitas, Sekolah Siaga Kependudukan, Pengisian Kartu Kembang Anak, Pembuatan Akta Kelahiran Anak 0-6 Tahun, BKB Terbaik, Lini Lapangan Terbaik, TPK Terbaik,  Pendampingan TPK melalui Elsimil, Mini Lokakarya, Audit Kasus Stunting, Bapak Asuh Anak Stunting, Program KB, Poster dan Orasi Cegah Stunting, serta kegiatan lainnya.
Dia menambahkan, kegiatan spesial Harganas ke-30 Tahun 2023 BKKBN Sumbar melaksanakan Stand Up Comedy Competition dengan tema stunting bersama Tribun Padang. Kegiatan ini bertujuan agar memberikan penyebaran informasi dan edukasi kepada masyarakat melalui komika-komika dengan membawakan materi terkait stunting.
“Kami juga mengucapkan terima kasih Bapak/Ibu yang memanfaatkan influencer dan komika melalui media sosial. Ini merupakan upaya kita untuk terus menyebarluaskan informasi dan edukasi terkait stunting, ” terangnya.
Lebih lanjut Fatmawati mengatakan, BKKBN Sumbar tidak henti-hentinya mengajak seluruh pihak untuk bersama-sama membantu percepatan penurunan stunting mulai pencegahan dari hulu calon pengantin, pasangan usia subur, ibu hamil, sampai hilir bayi usia 0-2 tahun.
Lanjutnya, dengan platform Bapak Asuh Anak Stunting sangat membantu keluarga-keluarga yang memiliki anak stunting terutama bagi yang kurang mampu.
“Pada bulan ini juga sedang berlangsung Pemutakhiran Pendataan Keluarga Tahun 2023 (PPK-23), kami mohon dukungan Bapak/Ibu semua di Kabupaten/Kota hingga lini lapangan, semoga bisa kita selesaikan secepatnya pada bulan ini. Data PPK 23 ini merupakan basis data keluarga Indonesia yang digunakan untuk beberapa program intervensi keluarga resiko stunting hingga penurunan kemiskinan ektrim, ” katanya.
Pada kesempatan itu juga  dilakukan pengukuhan Badan Pengurus Daerah Andalan Kelompok UPPKA (BPD AKU) Sumatera Barat yang diketua Ibu Elyzawati, SH (Bunda Refan), dikukuhkan oleh Ketua Harian BPP AKU, Bapak Ir. Erinaldi Alisman, MH mewakili Ketua Umum Gusti Kanjeng Ratu Mangkubumi.
“Semoga AKU Sumatera Barat dapat terus bersinergi dan membantu kita dalam meningkatkan perekonomian keluarga-keluarga di Sumatera Barat, ” ujar Fatmawati.
Puncak Harganas tingkat Sumbar ke-30 juga dihadiri Anggota DPR RI Darul Siska, Bupati dan Walikota se Sumbar. (Naldi)