Padang-Pelatih Semen Padang FC, Delfiadri targetkan tiga poin menghadapi tuan rumah PSDS Deli Serdang, Jum’at (30/9/2022) di stadion Baharudin, Lubuk Pakam.
Kekalahan 1-0, atas PSMS Medan menjelang babak kedua usai, jadi pelajaran bagi tim Kabau Sirah. Manajemen tim langsung lakukan evaluasi kenapa selalu dimenit akhir babak kedua sering kebobolan.”Alhamdullilah kami sudah lakukan evaluasi setelah dikalahkan PSMS. Doa kan menghadapi PSDS kami bisa meraih poin,” ujar Delfiadri dihubungi.
Dia menyebutkan menghadapi pertandingan berikutnya, bakal lebih baik lagi. Karena manfaat evaluasi sangat berguna buat tim.”Memang ada evaluasi yang kita lakukan, tujuannya agar menghadapi PSDS lebih baik lagi,” ucap mantan pemain Semen Padang ara 90-an itu.
Mantan pelatih PSP Padang itu menyebutkan, kekalahan atas PSMS lewat gol tendangan bebas oleh Ahmad Bustomi tidak harus disesali. Semuanya sudah dievaluasi agar pada nanti pemain belakang tidak bikin kesalahan lagi.
“Sejak awal saya sudah sampaikan kepada anak-anak agar jangan sampai melakukan pelanggaran di barisan pertahanan. Tapi bagaimana lagi, namanya sudah lelah, tentunya semua bisa saja terjadi,” katanya.
Untuk itu, beberapa kelemahan yang ada sudah dievaluasi, agar menghadapi pertandingan berikutnya pemain tidak mengulangi kesalahannya.” Kita sudah evaluasi bagaimana kelemahan yang ada tidak terulang lagi nantinya,” tambahnya. (almadi)