Caleg Partai Golkar, Erianto dan Iqra Cissa Gelar Sosialisasi kepada Masyarakat Kuranji 

 

PADANG-Calon Legislatif (Caleg) Dapil II Kuranji Erianto bersama Caleg  dapil I Kota Padang M Iqra Cissa gelar sosialisasi dengan masyarakat yang notabene calon pemilih di Kelurahan  Kuranji, Rabu (24/1/2024). Dalam kesempatan tersebut Erianto mengaku bakal peduli dengan pendidikan keluarga kurang mampu dan usaha mikro kecil menengah (UMKM).

Erianto Caleg nomor urut 2 dari Partai Golkar ini juga didampingi Ketua DPD Golkar Kota Padang M Iqra Chssa Putra. Tidak itu saja sedikitnya sosialisasi itu dihadiri lebih kurang puluhan massa Dapil II Kuranji.

“Saya maju sebagai anggota legislator Kota Padang memang tak terlepas agar bisa berbuat lebih banyak melalui lembaga dewan. Karena melalui lembaga dewan itulah kita bisa berbuat kepada masyarakat,” ucap Erianto dengan semangat.

Erianto mengaku bakal lebih fokus beberapa item dalam membantu masyarakat. Di antaranya peduli terhadap pendidikan terutama kepada siswa yang berasal dari keluarga kurang mampu. Apakah itu berupa bantuan seragam atau lainnya.

Tak beda dengan Erianto, Iqra menyampaikan hal tersebut selain itu pengusaha itu juga menyasar sektor ekonomi masyarakat, apakah melakukan pelatihan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang berada di lingkungan Daerah Pemilihan (Dapil) II Kuranji Kota Padang. Kemudian, menstumulus agar masyarakat mau berusaha dalam menambah penghasilan rumah tangga.

Sebab, selama ini Iqra yang juga merupakan seorang pelaku usaha Cafe. Pria yang juga Pengurus HIPMI Sumbar ini telah memiliki jiwa entrepreneurship sejak berada di bangku sekolah lanjutan pertama. Saat ini Iqra memiliki usaha Cafe di kawasan GOR H Agus Selain Padang.

Tentu, jelas Iqra melalui lembaga parlemen kelak, ia memiliki lebih banyak kesempatan dalam membantu masyarakat. Mungkin tidak saja, di sisi pendidikan dan ekonomi. Karena telah memiliki mitra dengan pemerintah, tentu cakupan atau ranah untuk berbuat lebih luas lagi. Tentu semua ini tak terlepas dari masyarakat yang berada di lingkungan Dapil II Pauh IX Kuranji Kota Padang pada umumnya. (Naldi)