Buka JPI Nasional, Menpora Pesan Tirulah Semangat Prof M.Yamin

IMG_20171116_174212

Sawahlunto – Kegiatan Jambore Pemuda Indonesia ( JPI ) 2017 di Komplek Cemping Ground Kandih Sawahlunto dilakukan dengan sangat meriah. Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Imam Nahrawi membuka langsung secara resmi kegiatan tersebut pada Kamis (16/11).

Dalam sambutannya, Imam Nahrawi mengatakan alasan JPI 2017 dilaksanakan di Kota Sawahlunto karena salah satu tokoh muda bersejarah Indonesia Prof.M. Yamin yang turut melahirkan ikrar Sumpah pemuda berasal dari kota ini.

Imam nahrawi mengagumi sosok M. Yamin dikenal memiliki semangat muda yang teguh. Untuk itu pemuda hari ini khususnya pemuda yang ikut dalam JPI ini dapat mencontoh semangat yang dimiliki M. Yamin tersebut.

Selain itu Menpora juga mengingatkan kegiatan ini jangan sekedar dijalani, namun hendaknya peserta agar dapat mempublikasikan semua hal yang memiliki nailai positif di media social masing- masing, sehingga makna JPI menyatukan pemuda Indonesia memperkokoh kesatuan Bhineka Tunggal IKa dapat dilihat oleh semua rakyat Indonesia.

“Kita yakin pemuda Indonesia memiliki semangat dan kekuatan, terbukti pada pembukaan hari ini, meski ditengah terik matahari masih tetap bertahan dalam posisi barisannya, dan sesungguhnya pemuda Indonesia itu harus kuat pisik, mental,dan memiliki semangat dalam menjaga keutuhan NKRI,”ucap Imam .

Senada, Wakil Gubernur Nasrul Abit dan Walikota Sawahlunto Ali Yusuf kepada wartawan merasa sangat tersanjung atas kepercayaan pemerintah pusat menggelar kegiatan Nasional di Kota Sawahlunto Khususnya, dan Provinsi Sumatera Barat umumnya.

“kita sangat tersanjung atas kepercayaan ini, untuk itu sebagai tuan rumah kita akan memberikan pelayanan sebaik mungkin, sehingga peserta yang berasal dari 34 provinsi se- Indonesia merasa betah berada diRanah Minang,’’urainya.

Ketua Panitia Pelaksana Deputi Pemberdayaan Pemuda Kemenpora RI Faisal Abdullah menerangkan, kegiatan ini merupakan kerjasama Kemenpora RI dengan Dispora Provinsi Sumatera Barat, dan Dispora Kota Sawahlunto, Dengan tema “ Pemuda Indonesia Berani Bersatu”.

Kegiatan dilaksanakan dari 15 sampai 21 November, di komplek Cemping Groun Kandih Sawahlunto, diikuti 1000 pemuda yang berasal dari 34 Provinsi se- Indonesia, dan pemuda dari 19 Kabupaten  Kota se- Sumatera Barat.

Maksus kegiatan ini dikatakan Deputi, upaya pencapaian tujuan pemberdayaan dan pengembangan generasi muda dalam pembangunan bangsa Indonesia, untuk menyiapkan kader-kader penerus cita-cita perjuangan bangsa dan manusia pembangunan yang berjiwa pancasila.

Kegiatan juga diisi dengan melatih satu orang peserta mewakili provinsi masing- masing dari 33 provinsi untuk menenun songket sawahlunto., sehingga nantinya kepandaian tersebut dapat dipraktekkan didaerah masing-masing, dalam rangka modal membuka usaha nantinya. Tiap provinsi juga mendapat alat tenun dari panitia.(ridho)

Tinggalkan Balasan