Pengurus Lemkari Sumbar 2025-2029 Pekan Ini Dilantik, 500-an Karateka Kota Padang Bakal Ikuti Latgab

Padang — Pelantikan Ketua dan Pengurus Lemkari Sumbar Periode 2025-2029 akan dilaksanakan di Gedung Youth Center Kota Padang, pada Minggu (1/2/2026).

Ketua Panitia Pelaksana DR.Syofirman SH.MH didampingi Putri Khairani Selaku Wakil Sekretaris, dalam keterangan kepada wartawan, Jumat (30/1) mengatakan, Pelantikan dan Pengukuhan ini langsung Pimpin Ketum PB.Lemkari Mayjend Marinir (Pur) Bambang Sutrisno dan turut hadir Waketum 2 Letkol INF Arie Marzuki, yang juga Anggota Dewan Guru, Sekretaris Dewan Guru Hansi Fery Suardi, Sekretaris 1 PB.Lemkari Shensei Andi Retman, serta 55 Orang Pengurus Lemkari Pengprov Sumbar yang diketuai Shensei Nanda Satria yang juga Wakil ketua DPRD Sumbar.

Lebih lanjut Syofirman mengatakan, sebelum pelantikan pukul 10.00 Wib, Paginya Lemkari Cabang Padang terlebih dulu latihan Gabungan di Lapangan Parkir Gedung Youth Center.

Secara terpisah, Ketua Lemkari Cabang Padang Dr Syorfa Yondri, Mantan Direktur Politeknik Negeri Pdg (PNP) didampingi Shensei Yunaldi Ka MSH/Kortek Lemkari Padang menjelaskan bahwa untuk Latgab Karateka Lemkari se-Kota Padang diikuti perwakilan karateka dojo-dojo dilingkungan Lemkari Cabang Kota Padang.

Menurut Surfa Yondri, kehadiran lebih kurang 500 karateka pada Latgab tersebut merupakan bentuk dukungan dan apresiasi atas terpilihnya Nanda Satria beserta pengurus. (Agusmardi)