Dispora Sumbar dan Sekora Adakan Pemanduan Bakat Olahraga Gunakan Online Web-platform System di Payakumbuh dan Limapuluh Kota

Payakumbuh — Dispora Provinsi Sumatera Barat bekerjasama dengan Yayasan Sekora mengadakan Penyusunan Database Keberbakatan Olahraga, kegiatan tersebut diikuti 3000-an siswa SD/MI di Kota Payakumbuh dan Lima Puluh Kota.

Bertempat di GOR Nan Ompek, Kelurahan Tanjung Pauh, Payakumbuh Barat, kegiatan itu dilaksanakan dari Senin hingga Kamis (28-31/10/2024).

Kegiatan Penyusunan Database Keberbakatan Olahraga dilakukan Yayasan Sekora merupakan faktor penting dalam pencapaian prestasi olahraga, sehingga pada proses perkembangannya harus dilakukan berbagai tes keberbakatan untuk dapat melihat bakat dominan yang dimiliki oleh calon atlet.

Prof Syahrial Bakhtiar selaku Ketua Yayasan Sekora mengatakan bahwa metode pemanduan bakat telah ditemukan sebagai hasil dari kemajuan dibidang ilmu dan teknologi.

“Sebagai pendukung program Desain Besar Olahraga Nasional seharusnya setiap siswa SD/MI di Indonesia dapat terdeteksi keberbakatan olahraganya, dengan demikian teridentifikasi calon atlet berpotensi,” tutur Prof Syahrial.

Ditambahkannya, program Desain Besar Olahraga Nasional (DBON), yaitu meningkatkan partisipasi anak Indonesia untuk berolahraga, dimana saat ini hanya 2,1% anak yang aktif berolahraga.

“Dengan adanya online web-platform system akan membangun Big Data keberbakatan olahraga anak Indonesia. Karena dengan kemajuan dibidang ilmu dan teknologi, online web-platform system yang kami formulasikan dapat memperkirakan peluang siswa untuk berhasil dalam program pembinaan olahraga prestasi dan memilihkan jenis olahraga yang sesuai dengan potensi dan minatnya,” beber Prof Syahrial, pakar Identifikasi Bakat berlevel Internasional ini.

Dirinya pun mengapresiasi Kadispora Sumbar yang diwakili Kabid, Elvis Martin, Kadisdik Payakumbuh, Dr Dasril yang ikut hadir pada pembukaan kegiatan tersebut dan mengucapkan terimakasih atas kerjasama semua pihak, sehingga kegiatan Penyusunan Database Keberbakatan Olahraga Siswa SD/MI di Kota Payakumbuh dan Lima Puluh Kota dapat berjalan dengan aman dan lancar. (mardi)