PADANG-Target papan atas kompetisi Liga 1 2024/2025, tim kebanggaan urang awak SPFC resmi diperkuat tujuh pemain asing. Mereka sudah ikut latihan bersama sejak Kamis (11 Juli 2024) di Lapangan SPFC Training Ground, Indarung.
Kedatangan para pemain asing ini dimulai pada Selasa (7/7/2024) dengan lima pemain yang mendarat bersamaan, yaitu Charlie Scott (Inggris, Gelandang), Tin Martic (Bek, Kroasia), Jan Carlo Vargas Campos (Bek, Panama), Cornelius Stewart (Striker, Saint Vincent dan Grenadines), dan Kenneth Ngwoke (Nigeria, Striker).
CEO SPFC, Win Bernadino, menjelaskan bahwa saat ini SPFC masih memiliki satu slot pemain asing yang tersisa dan sedang dalam proses pengurusan persyaratan.
“Saat ini kita sudah resmi mendatangkan 7 pemain asing. Ketujuhnya juga sudah bergabung dalam latihan tim. Diantara 7 pemain tersebut, dua diantaranya adalah pemain asing kita musim lalu yaitu Kim dan Kenneth. Keduanya kita pertahankan karena secara kualitas dan kontribusi kepada tim sangat besar dan statistik mereka juga kita sama-sama liat sangat baik,” ujar Win.
“Lima lainnya adalah Tin Martic dari Kroasia, Vargas dari Panama, Stewart dari St. Vincent, Mica dari Jepang dan Charlie dari Inggris. Kita harapkan mereka cepat menyatu dengan tim untuk menyongsong liga. Sisa satu pemain lagi sedang dalam melengkapi dokumen,” tambahnya.
Win menegaskan bahwa ketujuh pemain ini merupakan hasil seleksi bersama tim pelatih dan merupakan andalan di klub mereka masing-masing pada musim lalu.
Ia pun berharap para pemain asing ini mampu memberikan kontribusi positif bagi SPFC di Liga 1.
“Mereka yang datang ini melalui proses penyaringan dan diskusi panjang kita. Mereka semuanya juga tampil reguler di tim sebelumnya. Ada yang menjadi top skor liganya dan beberapa dari mereka juga kapten tim masing-masing,” tambah Win.
“Kita harapkan dengan kualitas mereka yang ada,mampu membawa tim ini berbicara banyak di Liga 1 nanti. Dan juga jika Allah SWT mengizinkan kita bisa berada di papan atas bahkan bisa menjuarai liga,” tutupnya.
Sebelum 7 pemain asing, tim berjuluk Kabau Sirah juga telah meningkat kontrak 11 pemain lokal baru untuk menghadapi kerasnya Liga 1 2024/2025.
11 pemain lokal Semen Padang FC tersebut adalah: Teguh Amiruddin (Kiper), Moch. Diky Indriyana (Kiper), Miswar Saputra (Kiper), Arif Budiono (Bek), Miftah Anwar Sani (Bek), Melkior Majefat (Bek), Frendi Saputra (Bek), Dodi Alexvan Djin (Bek), Muhammad Iqbal (Gelandang), Ramadhan (Striker), Muhammad Ridwan (Striker). (almadi)