Daerah  

Dansatgas TMMD/N ke 111 Kodim 0306/50 Kota Menyampaikan Paparan Kepada Tim Wasev

Dansatgas samapikan laporan ke wasev 1

Lima Puluh Kota, Sumbarpost.com–Dalam kunjungan kerja yang dilakukan oleh Tim Wasev pada hari Selasa (22/6/2021), Dandim 0306/50 Kota selaku Dansatgas TMMD menyampaikan paparan mengenai rangkaian kegiatan TMMD/N ke 111 Kodim 0306/50 Kota. Pemaparan ini dilakukan di ruang rapat Kantor Wali Nagari Talang Maur, Kecamatan Mungka.

Dansatgas samapikan laporan ke wasev 2

Dalam paparan ini Danstagas menyampaikan bahwa kegiatan yang dilakukan selama TMMD/N ke 111 ini sangat mendapat dukungan dari masyarakat. Warga Nagari Talang Maur selalu memberikan bantuan dan dukungan untuk mempermudah kegiatan TMMD/N ke 111 yang dilakukan di Nagari Talang Maur. Kegiatan ini telah dirancang sebaik mungkin untuk mewujudkan kemanunggalan yang menjadi tujuan utama antara TNI dan masyarakat.

Dansatgas samapikan laporan ke wasev 3

Tim wasev yang berkunjung terdiri dari Wasslog Kasad Bid. Bakpalkes Brigjen TNI Yayan Suryana, S.I.P dan Kapok Sahli Pangdam I/BB Brigjen TNI Junaedi, S.A.P beserta rombongan yang didampingi oleh Kasrem 032/WBR Kolonel Inf Amrizen, SE, MM. Kunjungan ini berjalan dengan lancar dan diisi dengan berbagai rangkaian kegiatan yang dilakukan di lokasi TMMD/N ke 111. (Fik)

Tinggalkan Balasan