Padang-Pengprov Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Sumbar sudah mengirim gugatannya ke KONI Pusat, menyangkut pelaksanaan pemilihan Ketua KONI Sumbar yang dinilai cacat demokrasi dan hukum.
“Saya sudah kirim protes dan gugatan ke KONI Pusat, sekarang kita lihat bagaimana respon dan kelanjutannya dari orang pusat,” ujar Ketua Harian IPSI Sumbar, Rahmat Watira SH, Senin (24/5.2021).
Bang Adek panggilan akrab Lawyer senior kota Padang itu, mengungkapkan dagelan yang dipertontonkan pada Musprovlub KONI Sumbar kepada masyarakat sangat memalukan. Rahmat Watira menilai Tim Penjaringan dan Penyaringan (TPP) yang diketuai dua orang utusan KONI Pusat tidak berkerja dengan baik.
“Harusnya dia klarifikasi ada syarat dan norma terlanggar. Saya melihat pelaksaan ini cacat hukum. Saya sudah bikin catatan, ini dagelan-dagelan cacat hukum yang dipertontonkan kepada kita,” ujarnya.
Untuk menyelesaikan persoalan tersebut, Rahmat Watira minta KONI Pusat segera menindaklanjuti dagelan-dagelan yang dinilai cacat hukum. (almadi)