PADANG – Memperingati bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional dan Bulan Mutu pada 12 Januari hingga 12 Februari 2022, PT Semen Padang menggelar berbagai lomba dan kegiatan. Untuk tahun ini, peringatan Bulan K3 mengambil tema “Penerapan Budaya K3 Pada Setiap Kegiatan Usaha Guna mendukung perlindungan tenaga kerja di Era Digitalisasi”.
Plt Direktur Utama PT Semen Padang Asri Mukhtar di Padang, Rabu (12/1/2022) mengatakan, tema Bulan K3 Nasional tahun ini memberikan insight bahwa Perkembangan teknologi yang pesat ini menimbulkan potensi dampak yang beragam dan kompleks dalam kaitan menjalankan proses bisnis.
Hal ini harus diimbangi dengan niat dan upaya untuk menekan kecelakaan kerja dan penyakit akibat kerja melalui pelaksanaan K3. “Kita harus berniat, siap dan mampu beradaptasi dengan perkembangan teknologi di era digitalisasi,” katanya.
Peringatan Bulan K3 Nasional dan Bulan Mutu yang rutin dilaksanakan setiap tahun di PT Semen Padang, sebut Asri, mempunyai tujuan untuk dicapai, di antaranya untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan norma K3, meningkatkan partisipasi semua pihak dalam mewujudkan pelaksanaan budaya K3 disetiap kegiatan, dan mewujudkan sumber daya manusia yang unggul dan terampil.
Untuk tahun 2022 ini, sasaran Bulan K3 yang akan diwujudkan adalah, meningkatnya jumlah karyawan yang menerapkan SMK3 berbasis teknologi, mencapai nihil kecelakaan di seluruh pekerjaan di unit kerja, meningkatnya produktifitas kerja. Sedangkan fokus penerapan K3 adalah memastikan setiap orang yang masuk area pabrik telah memahami K3 dan mendapatkan induksi K3.
Setiap orang yang masuk area pabrik juga harus memiliki ID card serta memakai Alat Pelindung Diri (APD) yang dipersyaratkan, dan semua pekerjaan yang dilakukan harus memiliki izin kerja, memiliki Job Safety Analysis (JSA), dan setiap pekerja harus mendapatkan safety tool box meeting.
“Untuk menjalankan ini, perlu kerjasama dari semua pihak dari level karyawan, staf pimpinan, top manajemen serta stakeholder lainnya. Mari selalu konsisten dan fokus menerapkan K3, melakukan perbaikan terus menerus, dan berkesinambungan sehingga journey dari K3 ini dapat menjadi budaya dalam setiap aktifitas pekerjaan,” ujarnya.
Kepala Unit Humas & Kesekretariatan PT Semen Padang Nur Anita Rahmawati menyebut bahwa selama Bulan K3 Nasional dan Bulan Mutu yang diperingati dari tanggal 12 Januari 2022 hingga berakhir 14 Februari 2022, PT Semen Padang menggelar lomba foto dan video K3, lomba pemadam kebakaran dan P3K, lomba cerdas cermat K3, seminar K3, kegiatan penghijauan, dan kampanye sadar kecepatan kendaraan di emplasemen dan di pabrik (40 km/jam di emplasemen, 25 km/jam di pabrik).
“Lomba ini tidak serta merta diadakan. Lomba ini rutin digelar setiap memperingati Bulan K3 Nasional dan Bulan Mutu PT Semen Padang. Tujuannya, agar insan perusahaan dapat terus termotivasi untuk selalu konsisten menerapkan norma K3 di lingkungan tempat kerja, supaya dapat terhindar dari kecelakaan kerja,” ujarnya.
Bulan K3 Nasional Jadi Momentum
Pembukaan Bulan K3 Nasional dan Bulan Mutu Tahun 2022 di lingkungan Semen Indonesia Group dipusatkan di PT semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG), dan dibuka Direktur Operasi, Yosviandri secara virtual.
Kegiatan pembukaan diikuti insan SIG lainnya yang terdiri dari PT Semen Gresik, PT Semen Tonasa, dan Solusi Bangun Indonesia. Bersamaan dengan pembukaan Bulan K3 Nasional dan Bulan Mutu itu, juga digelar webinar K3 dengan narasumber Koordinator Pemeriksaan Norma K3 Kemenaker RI yang juga Ketua Umum Asosiasi Pengawas Ketenagakerjaan Indonesia (APKI) Dr. dr. Sudi Astono, MS.
Yosviandri pada pembukaan Bulan K3 Nasional dan Bulan Mutu itu mengajak seluruh insan SIG untuk menjadikan Bulan K3 Nasional dan Bulan Mutu tahun 2022 sebagai momentum untuk memperkuat komitmen atas pentingnya kesehatan dan keselamatan kerja. (almadi)