Indeks
Daerah  

Kembangkan UMKM, Teknik Industri UNAND Serahkan Alat Angkut Barang

Padang — Teknik Industri Universitas Andalas (Unand) menyerahkan alat bantu angkut barang kepada usaha mikro kecil dan menengah, di Padang, Selasa (25/6).

Penyerahan alat angkut barang tersebut, sejalan dengan Pengabdian Kepada Masyarakat, yang diserahkan langsung oleh Ketua Departemen Teknik Industri Unand,
Dr. Feri Afrinaldi, didampingi Ketua Program Studi Teknik Industri
Dr. Reinny Patrisina dengan para dosen dan mahasiswa Teknik Industri.

Ketua Tim kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat Teknik Industri Unand 2024, Dr. Insannul Kamil, yang akrab disapa insan pers dengan Pak Nanuk mengatakan, kegiatan ini dilakukan untuk meningkatkan produktivitas UMKM di dengan peningkatan sistem kerja yang sebelumnya banyak dilakukan secara manual.

“Frida Plastik adalah salah satu pelaku usaha perdagangan di Kota Padang yang bergerak di bidang distributor berbagai jenis plastik yang memiliki komitmen untuk meningkatan sistem kerja di perusahaan,” jelas Pak Nanuk, kepada wartawan media ini, Selasa (25/6).

Lebih lanjut, dikatakanya, alat angkut yang dirancang oleh dosen dan mahasiswa Teknik Industri Unand ini telah menghasilkan perbaikan postur kerja pada proses pengangkutan barang, dimana dibuat dan dirancang sesuai dengan prinsip – prinsip ergonomi, perancangan rekayasa dan menggunakan data antropometri orang Indonesia.

“Perancangan yang dilakukan berdasarkan permasalahan yang sedang dihadapi pekerja pada perusahaan Frida Plastik saat ini akan dapat menghindarkan terjadinya cidera pada operator dan pekerja,” pungkasnya. (mardi)

Exit mobile version