Indeks
Daerah  

DAN RAMIL O305 Bonjol Ipda Deprianto Pimpin Penurunan Sang Merah Putih HUT Kemerdekaan RI Ke 79

Pasaman-Setelah pengibaran sang merah putih pada Hut Kemerdekaan RI Ke 79 yang dilaksanakan di Lapangan Mapolsek Bonjol, yang dipimpin langsung oleh Camat Bonjol Ferta Daporza, maka pada saat penurunan kembali sang merah putih di hari yang sama Sabtu tgl 17 Agustus 2024 di pimpin oleh Wakapolsek Bonjol Ipda Deprianto.

Upacara detik – detik penurunan bendera sang merah putih di Kecamatan Bonjol ini seyogyanya dipimpin oleh Kapolsek Bonjol, namun karena yang bersangkutan juga menjadi Komandan Upacara penurunan sang merah putih di Lubuk Sikaping ,sehingga untuk penurunan sang merah putih pada Hut Kemerdekaan RI ke 79  pada hari Sabtu tgl 17 Agustus 2024 ini ,di pimpin oleh Dan Ramil 0305 Bonjol Kapten Infanteri Jarmen Sinaga yang didampingi oleh ajudan Aipda Indra.

Sementara itu ditengah lapangan upacara upacara itu sendiri dalam penurunan bendera sang merah putih, di pimpin oleh Bripka Wira Novaldi SH , hal ini disampaikan oleh Koordinator upacara Aiptu Iswandi pada Sumbarpost. Com selesai gelar upacara penurunan bendera merah putih selesai di laksanakan.

Oleh Aiptu Iswandi juga disampaikan, bahwa untuk pasukan penggerek bendera berasal dari Siswa  – Siswi SMA dan SMK Se Kecamatan Bonjol yang didampingi oleh personil dari Koramil 0305 Bonjol dan anggota Polsek Bonjol dengan pasukan Drunban dari SMP N .

Lebih jauh Aiptu Iswandi menyampaikan untuk peserta baik dalam penaikan maupun penurunan bendera sang merah putih dikuti oleh seluruh anggota DPRD Pasaman yang berasal dari Bonjo, para Asn baik dilingkungan Pemerintah daerah yang ada di Kecamatan Bonjol, para Kepala Sekolah dan guru – guru serta para Wali Nagari beserta seluruhnya perangkatnya.

Di akhir penyampaiannya Aiptu Iswandi juga menyampaikan upacara peringatan Hut Kemerdekaan RI Ke 79 ini juga di ikuti oleh para tokoh masyarakat se Kecamatan Bonjol, ninik mamak, para ulama dan Bundo Kanduang.(AMRI / INDAH)

 

 

Exit mobile version