InilahPembagian Grup 8 Besar Minangkabau Cup 2017

Helatan Minangkabau Cup 2017 sudah memasuki babak 8 besar. Delapan tim yang berhasil memenangkan pertandingan di babak sebelumnya juga sudah dibagi menjadi dua grup.

Dari sini, persaingan Minangkabau Cup akan lebih terasa karena tim-tim kecamatan yang lolos adalah tim terbaik dari daerah masing-masing.

Nantinya, pertandingan di babak delapan besar ini masih menggunakan sistem biasa dengan menggunakan 8 lapangan yang ada di Sumbar dan bermain dalam dua leg. Tim yang lolos di pertandingan ini berhak melaju ke babak semifinal.

Kecamatan Guguak (Kabupaten Limapuluh Kota) dan Kecamatan Talawi (Kota Sawahlunto), resmi ditunjuk sebagai tuan rumah babak 8 besar Turnamen Minangkabau Cup 2017. Pihak Panpel Minggu (23/4) resmi memutuskan memberikan kesempatan jadi tuan rumah, setelah melalui proses yang cukup alot.

Pengumuman tuan rumah sempat tertunda satu hari, karena Pihak Panpel harus berdiskusi dengan hangat sebelum memutuskan. Karena ada beberapa kriteria dan persyaratan yang harus dipenuhi calon tuan rumah.

Babak 8 besar akan berlangsung 29 April- 2 Mei 2017. Setiap hari akan digelar dua pertandingan, dan satu hari jeda pada tanggal 1 April 2017. Juara dan runner up Grup akan lolos ke babak semifinal, yang rencananya akan digelar di Stadion H. Agus Salim Padang.

Soal tertundanya pengumuman tuan rumah 8 besar, wakil ketua harian Panpel, Nofi Sastera menyatakan, tuan rumah hanya untuk dua grup dan hanya dua daerah yang berhak menjadi tuan rumah. Sementara, tim peserta, Askab dan Askot PSSI daerah yang lolos sangat antusias.

“Bupati dan walikota yang kecamatannya lolos ke 8 besar juga sangat besar keinginan menjadi tuan rumah. Ini membuat kami terharu dan bangga, karena semangat mereka memajukan sepakbola di daerah ini.”ujarnya.

Hanya saja, pihak Panpel harus memutuskan dua daerah saja yang berhak menjadi tuan rumah. “Sejujurnya, ini pulalah yang membuat kami dari Panpel menjadi sulit dan harus berdiskusi hangat untuk menentukan pilihan. Ini pula yang membuat janji Kami dari panitia untuk mengumumkan siapa tuan rumah di tanggal 22 April jadi tertunda satu hari.”katanya.(*)

Ini delapan tim yang lolos ke babak 8 besar Minangkabau Cup dan pembagian grup:

Grup X:

  • IV Nagari (Agam)
  • Guguak (Limapuluh Kota)
  • Koto Tangah (Padang)
  • Bayang (Pesisir Selatan)

Grup Y:

  • Sungayang (Tanah Datar)
  • Padangpanjang Timur (Padangpanjang)
  • Talawi (Sawahlunto)
  • Pulau Punjung (Dharmasraya)
sepakbola
Comments (0)
Add Comment