Nilmaizar : Dukungan Torabika Tambah Semangat Kabau Sirah


Padang – Torabika kepincut dengan tim Semen Padang FC. Buktinya brand kopi Tanah Air tersebut mau mensponsori tim Kabau Sirah. Penandatanganan kontrak dilakukan pada Jumat (24/3) di Padang.

Sebelumnya SPFC sudah melakukan penandatanganan kontrak terhadap sembilan produk lokal, diantaranya perusahaan air minum Ayia, Oxigen Denim, Kunango Jantan, dan Bank Nagari.

Goesnawan, Sales and Marketing Director PT. Torabika Eka Semesta menjelaskan dukungan Torabika untuk Semen Padang merupakan salah satu komitmen perusahaan untuk sepakbola Indonesia.

“Dukungan ini sudah mulai sejak kompetisi Indonesia Torabika Championship atau Piala Jendral Sudirman, Torabika Bhayangkara Cup , Torabika Soccer Championship,  dan terakhir sebagai sponsor Utama Piala Presiden 2017.

“Semen Padang sebagai salah satu klub papan atas yang sudah berprestasi di turnamen Piala Bhayangkara, Piala Presiden, dan lainnya sudah seyogyanya mendapat dukungan dari berbagai pihak. Dengan melihat itulah kami menilai Semen Padang tim yang bagus,” tambahnya.

Dirinya mengharapkan melalui kemitraan ini bisa ikut membantu memajukan kualitas sepakbola di level nasional sekaligus mengharumkan prestasi tim kebanggaan daerah.

Direktur Utama PT KSSP Daconi menjelaskan bahwa masuknya Torabika Duo sudah cukup untuk membantu Semen Padang FC pada satu musim kompetisi.

“Nama Torabika Duo mungkin tak asing bagi pecinta kopi Indonesia. Dalam perjanjian kontrak dengan Kabau Sirah, nama Torabika Duo terpampang di jersey,” ujar pria yang baik hati ini.

Daconi mengungkapkan, dukungan ini sangat bermanfaat bagi Semen Padang dalam menghadapi liga yang sudah di depan mata. Harapannya  melalui kemitraan ini juga bisa sekaligus membudayakan minum kopi Torabika di kalangan pecinta bola di daerah Sumatera Barat.

Hal senada juga disampaikan manager coach Semen Padang Nil Maizar. Ia menjelaskan dengan kerjasama ini membuat tim tentunya semakin bersemangat untuk menyiapkan generasi baru pesebakbola yang profesional untuk kemudian hari menjadi tulang punggung mengharumkan Indonesia. (®)

sepakbola
Comments (0)
Add Comment