Kejurda Atletik se Sumbar Sekaligus Ajang Pra Porprov

IMG-20180214-WA0024

Padang – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Sumbar bekerjasama dengan Pengprov Persatuan Atletik Seluruh Indeonesia (PASI) Sumbar akan menggelar kejuaraan daerah (Kejurda) atletik 5 -7 Maret di Stadion H. Agus Salim, Padang.

Panitia penyelenggara Kepala Seksi Olahraga Prestasi dan Tenaga Keolahragaan, Dispora Sumbar, Elvis Martin didampingi Kepala UPTD Kebakatan Olahraga (KBO) Rafli Effendi, perwakilan dari PASI Sumbar, Syafaruddin menyatakan, bahwa kejurda yang bersifat open ini juga akan dijadikan salah satu ajang Pra Porprov.

Sesuai agenda jadwal yang telah dirilis panpel pendaftaran atau pernyataan keikutsertaan kontingen telah dimulai sejak, Senin-Kamis (12/15/2) ini. Lokasi pendaftaran Sekretariat panpel di ruang kerja Bidang Olahraga Dispora Sumbar.

Kemudian jadwal keabsahan peserta dari kabupaten/kota ditetapkan mulai, Senin-Jumat (19/23/2) mendatang ditempat yang sama saat pendaftaraan. Jadwal technical meeting Minggu (4/3) pada pukul 19.00 WIB di Dispora Sumbar. Lalu, jadwal pertandingan langsung pembukaan pada, Senin-Rabu (5/7/3) di lintasan Stadion H. Agus Salim, Padang.

Ia merinci, sebanyak 22 nomor putra-putri diperlombakan yakni 100 meter, 400 meter, 800 meter, 1.500 meter, 5000 meter, 10.000 meter, jalan cepat 10.000 meter, lompat jauh, lompat tinggi, tolak peluru, dan lempar lembing.

Adanya permintaan dari kabupaten/kota agar nomor lempar cakram juga dipertandingkan maka disepakati untuk ditambah nomornya dipertandingkan dengan catatan segala biaya yang dikeluarkan karena adanya penambahan nomor diperlombakan itu maka dibebankan kepada Pengprov PASI Sumbar. Dan itu telah disepakati bersama. Alhasil, total nomor diperlombakan menjadi 24 nomor putra-putri.

Panpel pun menyediakan reward bagi kontingen yang tampil juara umum. Hadihanya juara umum memboyong tropi plus uang pembinaan Rp10 juta, peringkat runner up umum memboyong uang tunai Rp7,5 juta dan peringkat ketiga umum membawa pulang uang tunai Rp3 juta 750 ribu.

Perwakilan dari PASI Sumbar Syafaruddin, menekankan pada pengcab cabor PASI Kabupaten/ Kota agar mengikutkan atletnya pada kejurda ini.

“Bila limit waktu yang ditetapkan mampu dilewati atlet maka kita pastikan lolos ke Porprov XV Sumbar di Padang Pariaman. Jadi, rugi bagi kabupaten/kota yang tidak mengirim atletnya di iven ini,” kata Syafaruddin.

Dijadikannya Kejurda Atletik Open 2018 itu salah satu babak kualifikasi Porprov disambut positif oleh Dispora.

Kepala UPTD Kebakatan Rafli Efendi mengatakan, walau nanti Pra Porprov kabarnya akan digelar di Sijunjung namun iven yang dihelat kolaborasi Dispora bersama PASI Sumbar awal Maret nanti juga salah satu ajang babak kualifikasi akan semakin bagus.

Kemudian Rafli Effendi menambahkan, iven kejurda itu ada kaitannya dengan UPTD KBO.

“Jadi, bagi anak-anak kami yang ada di UPTD KBO maka dipersilahkan membela daerahnya masing-masingnya. Kami akan memberikan rekomendasinya namun  bagi yang tidak diturunkan maka UPTD punya kewenangan menunjuk dimana mereka boleh membela kontingen,” terang Rafli Effendi.

Hingga Rabu (14/2) sudah ada sekitar 100 peserta dari 11 kabupaten/kota yang telah mengkonfirmasi ke ikutannya.Sementara, Kabupaten Dharmasraya sampai kemarin itu belum ada konfirmasi keikutsertaannya. (*)

Tinggalkan Balasan