GABSI Sumbar Seleksi Atlet Menuju Kejurnas Pra PON

IMG-20190623-WA0006

Padang – Pengurus provinsi (Pengprov) Gabungan Bridge Seluruh Indonesia (GASBSI) Sumatera Barat gelar seleksi atlet menuju Kejuaraan nasional (Kejurnas) Pra PON 2019 yang dilaksanakan di Kendari medio Oktober mendatang.

Seleksi atlet yang dilaksanakan di Kantor Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) III Padang tersebut diikuti 10 pasang atlet putra dan empat pasang atlet putri. Seleksi digelar tiga kali, yakni pada 15 Juni, 23 Juni, dan 30 Juni.

Peserta seleksi berasal dari Pengcab GABSI Padang, GABSi Kota Pariaman, GABSI Kota Sawahlunto, GABSI Pasaman, GABSI Tanah Datar dan GABSI Padang Pariaman.

“Untuk atlet putra sebenarnya diikuti 15 pasang. Namun setelah kita tunggu-tunggu, yang hadir hanya 10 pasang. Untuk putra tiga mencari tiga pasang, dan untuk putri kita cari dua pasang,” Ujar Wakil Ketua GABSI Sumbar Suardi kepada wartawan, Minggu (23/6).

Dikatakan Suardi, GABSI Sumbar sangat serius menggelar seleksi ini, agar mendapatkan atlet yang mumpuni, untuk diikutkan pada Pra PON, dengan target bisa lolos ke PON 2020 mendatang.

“Cita cita kami lolos ke PON, tapi kami lewati Pra PON. Karena di beberapa edisi PON, kita tak pernah bisa meloloskan atlet, makanya dipengurusan baru ini kita serius mempersiapkannya,”terang Suardi.

Nantinya dijelaskan Suardi, mereka yang lolos seleksi ini akan dimasukkan dalam Program Pelatihan daerah (Pelatda) pada 28 September, jelang keberangkatan ke medan laga pada 10 Oktober mendatang.

Jika memang ada iven berskala nasional yang kompetitif, GABSI Sumbar berencana akan memberangkatkan atlet ke iven tersebut. Agar kemampuan atlet yang ditempa di Pelatda ini semakin terasah.

” Kita cukup pede dengan kemampuan atlet yang ikut seleksi kali ini. Ada atlet kita yang pernah ikut kejuaraan bridge dunia di Montreal Kanada. Mudah-mudahan saja di Pra PON kita lolos, dan di PON kita menyumbangkan medali untuk Ranah Minang,”tutupnya.(ridho)

10 Pasangan Atlet Peserta Selekprov

1.Edison & Rudi N (KOTA PADANG)
2.Syamsul Hidayat & Joni Iswanto (KAB. TANAH DATAR)
3.Teddy Februardi & M. Ikhsan (KAB. PADANG PARIAMAN)
4.Yoga Purnama & Mulyadi (KAB. SIJUNJUNG)
5 .Rudi A & Benk Wu (KAB. PESSEL)
6.Abdi Arief & Ridho S (KAB. SIJUNJUNG)
7.Fairdy Arfa & Tommy (KAB. SAWAHLUNTO)
8.Wismaldi & Amrizal (KOTA PARIAMAN)
9.Vecco & Saim (KAB. SOLOK)
10.Babussalam & Chairil Fadli (KAB. TANAH DATAR)

Tinggalkan Balasan