BAPOMI Sumbar Mulai Serius Persiapkan Kontingen POMNAS

Ardipal

Padang – Badan Pembina Olahraga Mahasiswa Indonesia (BAPOMI) Sumatera Barat direncanakan bakal mengikuti Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (POMNAS) 2017 di Makassar Sulawesi Selatan pada medio Oktober mendatang.

Kontingen Sumbar bertekad pada POMNAS edisi tahun ini melebihi capaian prestasi yang diraih pada POMNAS 2015 lalu di Provinsi Aceh dengan raihan dua keping medali emas dari cabor tarung derajat.

“Insya Allah BAPOMI Sumbar akan berangkatkan kontingen di POMNAS 2017 ini. Dalam waktu dekat akan dirapatkan BAPOMI dengan Rektor UNP dan pimpinan perguruan tinggi se Sumbar guna menyepakati pemberangkatan kontingen,”ungkap Ketua BAPOMI Sumbar Prof Dr Ardipal didampingi Sekretaris I BAPOMI Dr Yulifri.

Dikatakan Ardipal, guna mencapai target yang diinginkan, pihaknya tentu menyeleksi dengan ketat atlet yang akan diturunkan nanti. Agar tidak menjadi penggembira di arena pertandingan.

Apalagi mengingat jauhnya tempat pertandingan, ditambah dengan minimnya anggaran, kemungkinan besar BAPOMI Sumbar tak akan mengikutsertakan atlet di seluruh cabang olahraga yang dipertandingkan.

“Kita hanya mendaftarkan atlet yang layak untuk bertanding saja. Yakni atlet yang memiliki harapan untuk meraih medali. Tentunya melalui seleksi yang ketat,”Ucap pria yang juga saat ini menjabat Wakil Rektor III UNP.

Pihaknya pun tak memungkiri atlet yang sudah berprestasi dan kenyang pengalaman di cabang olahraga masing-masing bakal diturunkan. Asalkan sesuai persyaratan yang telah ditentukan oleh panitia POMNAS.

“Sebelum deadline pendaftaran cabang tutup, kita akan lihat cabor mana yang serius dalam latihan. Kita juga akan pantau latar belakang atlet yang diturunkan pada cabor tersebut, apakah pernah berprestasi atau tidak. Semua kita pantau dengan optimal,”kata Ardipal.

Sementara itu Yulifri menambahkan, tahapan pendaftaran kontingen dimulai dari pendaftaran entry by number akan tutup pada Juni, entry by name ditutup pada Agustus, verifikasi keabsahan atlet pada September, dan pelaksanaan pada Oktober.

Syarat atlet yang boleh turun ialah maksimal berusia 25 tahun per 1 Desember 2017 di semua tingkatan. Baik mahasiswa diploma, strata 1 atau strata 2.

Pada edisi POMNAS tahun ini mempertandingkan 13 cabang olahraga, ditambah dua cabang olahraga eksebisi. Ke 13 cabang olahraga dimaksud adalah atletik, renang, bolavoli, bola basket,futsal,sepaktakraw,pencak silat, karate, pentaque, tenis lapangan, catur, kempo, tarung derajat. Dua cabor eksebisi yakni selam dan gateball.(ridho)

Tinggalkan Balasan